TangselCity

Ibadah Haji 2024

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo
Pakujaya Cup Ke IX 2024

Tira Kutir Beri Kejutan Rindu Bola FC, Porgam Merger dengan BBP Hadapi Kavling

Laporan: Redaksi
Rabu, 15 Mei 2024 | 16:50 WIB
Duel Tira Kutir dan Rindu Bola berlangsung ketat.(ist)
Duel Tira Kutir dan Rindu Bola berlangsung ketat.(ist)

SERPONG UTARA-Dua gol cepat terjadi pada laga Rindu Bola FC melawan Tira Kutir di Stadion Mini Pakujaya, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, Rabu (15/05/2024) sore.

Pada ajang tarkam bertajuk Pakujaya Cup ke IX 2024 itu, kedua tim sama-sama tampil ngotot. 

Rindu Bola dari Cibinong, Kabupaten Bogor dihuni para pemain berpengalaman yakni, Adam, Akbar, Guntur, Tugi Hadi, Jun Bule, Tegar, Ai, dan Eki Nurhakim.

Kesebelasan Tira Kutir dari Joglo, Jakarta Barat mempercayakan pemain senior dan pemain muda seperti, Rahman, Adit, Mulyadi, Zidane, Andika, Arifin, dan Nanda Ibrahim.

Saling berbalas dengan gol cepat mewarnai babak pertama pada laga yang dipimpin wasit Bima itu. Rindu Bola unggul lebih dulu di menit 5 lewat tendangan bebas gelandang bernomor punggung 12, Jidane.

Semenit kemudian, Tira Kutir langsung membalas. Crossing Mulyadi disambut sundulan oleh Zidane. Kiper Rindu Bola FC, Adam tak berhasil mengantisipasi si kulit bundar.

Di menit 9, Tira Kutir berbalik unggul 2-1. Tendangan spekulasi Nanda Ibrahim dari pinggir lapangan melaju deras. Bola sempat menyentuh tiang kiri gawang Rindu Bola hingga akhirnya menggetarkan jaring.

Rindu Bola kian tampil mendominasi. Eki Nurhakim, Ai, dan Tegar kerap merepotkan lini pertahanan Tira Kutir. Di menit 17 sundulan Eki Nurhakim menyambut sepak pojok Tegar masih melenceng.

Eki Nurhakim, pemain yang sudah malang melintang di klub profesional Liga 1 Indonesia ini kembali mengancam. Sundulan Eki Nurhakim di menit 23 masih melebar.

Menit 25, Rindu Bola menarik keluar Tegar diganti Husni. Rindu Bola semakin tampil menekan. Namun peluang yang didapat Eki Nurhakim maupun Ai belum membuahkan hasil. 

Menit 30, Tira Kutir melancarkan serangan balik. Sundulan Nanda Ibrahim melintas tipis di atas mistar gawang Adam. Tira Kutir merotasi Arifin diganti dengan Abdul. Tira Kutir menutup babak pertama dengan keunggulan 2-1.

Di babak kedua, pertandingan semakin menarik. Rindu Bola yang memasukan tiga pemain baru, Ided, Toha Aji, dan Mail terus berusaha menekan.

Tira Kutir yang bermain taktis dengan umpan-umpan pendek tak kalah impresif. Nanda Ibrahim maupun Zidane dan Ipung membuat barisan bek Rindu Bola, Tugi Hadi dan Guntur kerja keras.

Menit 12, Tira Kutir kembali melakukan rotasi. Abdul keluar dan masuk Raksa. Free kick Zidane di menit 19 masih bisa ditepis kiper Rindu Bola, Adam.

Menit 23, Tira Kutir memasukan Risky menggantikan Ipung. Sentuhan bola pertama Risky berbuah pelanggaran keras. Wasit Bima memberikan kartu kuning kepada Risky.

Rindu Bola cukup kesulitan untuk membongkar pertahanan Tira Kutir yang tampil disiplin. Saat additional time, Rindu Bola mendapat peluang lewat Ided. Tendangan Ided membentur tiang kanan gawang Rahman.

Selanjutnya Rahman melakukan penyelamatan dengan mengantisipasi sepakan keras Toha Aji. Hingga laga usai, Tira Kutir tetap unggul 2-1 dan melaju ke babak 32 besar.

Sementara, Kamis (16/05/2024) sore, Porgam dari Pakualam, Kecamatan Serpong Utara yang merger dengan BBP dari Cisauk, Kabupaten Tangerang akan menghadapi Kavling FC dari Cipete, Kecamatan Pinang.

"Porgam merger dengan BBP. Itu sudah kesepakatan kedua manajer masing-masing dan sah saja," ucap RW Jamhari, Ketua Panitia Pakujaya Cup ke IX 2024.

BBP sebelumnya disingkirkan Beringin Serut. "Jadi namanya Porgam BBP. Datang dan saksikan laga yang pastinya tak kalah menariknya ini," tandas Wahyu Ardiansyah didampingi Andi Mandor, duet Komentator Pakujaya Cup ke IX 2024.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo