TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Penemuan Mayat dalam Toren di Pondok Aren Gegerkan Pemilik Rumah

Laporan: Gema
Selasa, 28 Mei 2024 | 14:55 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

PONDOK AREN - Sutrisno (46), pemilik rumah tempat ditemukannya mayat membusuk di dalam toren air di kawasan Pondok Aren, Tangerang Selatan, menceritakan awal mula terungkapnya penemuan mayat yang membuat geger warga sekitar tersebut.

Awalnya, pada Minggu (26/5) lalu, Sutrisno sudah mulai mencium bau busuk dari air yang sering dipakai oleh keluarganya untuk mandi dan mencuci baju.

“Baru tercium bau yang nggak enak itu Minggu pagi. Itu istri saya (yang sadar). Kalau saya nggak begitu ngeh, saya ngeh-nya hari Senin itu sudah bau, keruh, ada busanya. Kan sempat saya kuras, saya bersihkan sebelum penemuan,” jelas Sutrisno, Selasa (28/5/2024).

Ia pun sempat mengira bau tersebut datang dari bangkai binatang, lantaran bau tak sedap masih saja menyelimuti.

“Kirain ada bangkai di dalam itu. Saya kuras bersih kok masih bau saja. Ya sudahlah, sampai setengah 6 sore baru pertama ketahuan,” ucapnya.

Pada Senin (27/5), bau busuk semakin menjadi dan tak kunjung hilang. Sutrisno dan keluarga pun semakin curiga.

Sampai akhirnya, Sutrisno memutuskan untuk memeriksa toren air di rumahnya tersebut. Ia juga sempat melihat ada lalat hijau yang berterbangan di sekitar toren. Saat diperiksa, ia malah menemukan mayat yang sudah membusuk.

"Ya sudah, saya cek dulu, saya ke atas. Nah, sebelum buka, ditutup toren itu ada lalat hijau, cuma ada tiga atau berapa. Saya buka, dua sampai empat putaran, pas dibuka, 'wah, ini mah bukan bangkai yang saya curigai'. Orang sebesar bantal. Ya sudah, langsung aku tutup, nggak lihat itu apa," lanjut Sutrisno.

Korban diduga merupakan tetangga yang tinggal tak jauh dari rumah Sutrisno. Bahkan, korban disebut juga sempat bertemu dengan Sutrisno beberapa hari yang lalu.

“(Korban) warga sini, inisial D. Rumahnya nggak jauh dari sini,” jelasnya.

Sampai saat ini, pihak kepolisian masih menyelidiki kasus tersebut dan berupaya untuk mencari tahu identitas pasti dari korban.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo