Bus Rute Baru Tangsel-Merak Beroperasi Mulai 10 Juni
SERPONG-Perusahaan Bus Damri akan membuka rute baru dengan tujuan Tangerang Selatan (Tangsel)-Pelabuhan Merak. Rencananya mulai beroperasi pada 10 Juni nanti.
Kepala Seksie Angkutan Orang dan Barang Dinas Perhubungan (Dishub) Tangsel, Galang Andika mengatakan, pembukaan rute baru tersebut diharapkan dapat menampung mobilitas masyarakat.
Untuk tahap pertama armada bus yang akan tersedia sebanyak empat kendaraan. Armada yang berangkat dari Terminal BSD Tangsel dijadwalkan berangkat setiap hari pukul 16.00 WIB.
Operasional rute baru Damri tersebut direncakan akan mulai terlaksana pada Senin (10/06) mendatang.
“Tanggal 10 Juni mulai kick off (beroperasi, red) total sementara ada empat armada. Dua dari Tangsel dua dari Merak jadi seimbang bolak-balik,” katanya.
Galang menyebut, armada bus nantinya akan mengangkut penumpang dari Terminal BSD Tangsel melintasi Kota Serang, Cilegon dan berakhir di Terminal Merak. “Satu lintasan dari Tangsel ke Merak, tapi melintasi beberapa titik pemberhentian,” ungkapnya.
Tarif dari Terminal BSD Tangsel menuju Kota Serang Rp 30 ribu, begitu juga tarif dari Terminal BSD Tangsel menuju Cilegon Rp 30 ribu. Sedangkan, tarif dari Terminal BSD Tangsel menuju Merak Rp 40 ribu.
Rute baru tersebut akan melalui 15 titik pemberhentian. Titik pemberhentian pertama dimulai dari Terminal BSD Tangsel, Pasar Modern BSD, Polsek Serpong, Teras Kota, ITC BSD, Melati Mas, dan WTC BSD.
Lalu dilanjutkan menuju Alam Sutera, Gading Serpong, GT Serpong, Terminal Serang atau Kota Serang Baru, Terminal Seruni, Cilegon Barat, dan berakhir di Terminal Merak atau Pool Merak.
TangselCity | 10 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 14 jam yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu