TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Indonesia Ditantang Laos, Garuda Muda Mau Sapu Bersih

Laporan: Gema
Kamis, 27 Juni 2024 | 06:35 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

SOLO - Tim Indonesia U-16 akan melakoni laga ketiga penyisihan Grup A Piala AFF U-16 2024 menghadapi Laos di Stadion Manahan Solo, Kamis (27/6) malam ini.

Pemenang laga ini akan menjadi juara grup sekaligus memastikan lolos ke semifinal. Duel Garuda Muda kontra Laos ini menjadi laga terakhir penyisihan Grup A ASEAN U16 Boys Championship 2024.

Kedua tim sama-sama mengumpulkan enam poin dari dua laga sebelumnya, dan hanya dipisahkan oleh selisih gol. Seusai regulasi, hanya ada 1 tim di setiap grup penyisihan AFF U-16 2024 yang bakal lolos otomatis ke semifinal.

Satu slot lain akan dimiliki 1 dari 3 runnerup terbaik. Opsi terakhir tentunya tak akan jadi pilihan Tim Garuda maupun Lan Sang. Peluang lebih besar dimiliki tim asuhan Nova Arianto.

Sejauh ini Garuda Muda unggul selisih 2 gol atas Laos. Hasil imbang sebenarnya cukup untuk Putu Panji dan kolega mengamankan jalan ke empat besar.

Pelatih tim U-16 Indonesia, Nova Arianto akan mengubah komposisi pemainnya baik saat melawan Singapura maupun Filipina. Pada laga kedua kontra Filipina, sang pelatih hanya menyisakan sejumlah nama yang tampil di matchday pertama.

Nama-nama itu termasuk 3 pencetak gol di partai pembuka, yaitu Putu Panji, Evandra Florata, dan Fadly Alberto Hengga. Demikian pula Nur Ichsan yang berposisi sebagai penjaga gawang.

Sisanya, di laga kedua, Nova menurunkan nama-nama yang sebelumnya tak terlibat sebagai starter di laga pembuka.

Satu di antaranya termasuk pemain abroad, Lucas Raphael Lee yang menjalani debut. Lucas yang saat ini memperkuat De Anza Force (Amerika Serikat) menjadi 1 dari 2 pemain abroad di skuad Timnas U16.

Satu nama lainnya ialah Matthew Baker (Melbourne City U18/Australia) yang sebelumnya tampil di laga perdana, namun tak ditampilkan di laga kedua.

“Yang pastinya kita akan selalu evaluasi ya, kita evaluasi dulu pertandingan hari ini bagaimana pemain tampil maksimal atau enggak termasuk kita mengawasi atau kita melihat video dari tim Laos,” ujar Nova.

Kemungkinan Nova bisa kembali memberi kesempatan bagi pemain abroad tersebut untuk menyatu ke tim. Terutama bagi Lucas. Gelandang 16 tahun itu hanya bermain 1 babak sebelum digantikan Nazriel Alfaro Syahdan di interval babak ke-2.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo