Luhut Supermen (Super Menteri)
Dapat Penugasan Lebih Dari Presiden
JAKARTA - Luhut Binsar Pandjaitan layak mendapat julukan supermen alias super menteri. Gara-garanya, Menko Kemaritiman Dan Investasi itu mendapat 27 penugasan dari Presiden Jokowi. Wow…
Soal 27 penugasan itu, dibeberin Luhut sendiri saat menghadiri rapat kerja dengan Badan Anggaran (Banggar) DPR, Kamis (9/6). Pada rapat itu, Luhut menantang anggota dewan yang keberatan dengan sederet tugasnya untuk langsung bertanya ke Jokowi.
"Saya melaksanakan perintah Presiden saja. Kenapa Presiden mau memberikan itu? Ya tanya ke Presiden. Jadi kalau saya bisa kerjain, saya kerjain," kata Luhut.
Tugas tersebut dijalankannya semaksimal mungkin. Kata dia, Jokowi terbuka untuk memberikan tugas kepada menteri lainnya. Bahkan, jika dirinya dianggap tidak mampu, Jokowi dengan mudah mendepaknya dan memberikan ke yang lain.
"Saya pikir sampai hari ini tidak ada yang saya tidak deliver apa yang diberikan oleh presiden, Kalau saya tidak bisa, saya akan bilang kepada Presiden untuk memberikan kepada yang lain," bebernya.
Namun, dia menegaskan, hanya mengurusi persoalan yang menjadi bidangnya, dan apa yang diperintahkan Jokowi.
"Saya ingin satu garis bawahi Pak, saya ini juga bukan muda lagi, 75 tahun, jadi saya tahu diri. Jadi ya kalau bisa saya kerjain, saya kerjain, tapi kalau Anda lihat fungsi di sini, pelaksanaan fungsi lain yang diberikan Presiden, ini bukan saya yang buat. Tahun 2019 yang buat ini, Pak Profesor Yudhoyono," tekan pria kelahiran Toba Samosir, Sumatera Utara ini.
Apa saja penugasan yang diberikan Jokowi kepada Luhut? Ini deretannya: Dukungan Presidensi G20, Sumber Daya Air Nasional, HDCM RI-RRT, Renaksi Kebijakan Kelautan Indonesia-KKI, Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia-BBI, Food Estate, KTT AIS Forum, Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Kawasan Rebana dan Jabar Selatan.
Kemudian, Penyelenggaraan Nilai Ekonomi Karbon, Maluku Lumbung Ikan Nasional (M-LIN), Kebijakan Satu Peta, Covid-19 dan PEN, Danau Prioritas Nasional, Revitalisasi Tambak Udang, Pengendalian Program Tol Laut, PEN-ICRG, Landas Kontinen Indonesia (TNP-LKI), Blue Infrastructure Terintegrasi, MP Jalan Trans Pulau 3T dan Jalan Tol Nasional, DAS Citarum, Percepatan Program KBLBB, Geopark, TP3DN, 5 DPSP, Penanganan Sampah Laut, dan Minyak Goreng.
Anggota DPR Fraksi PDIP, Masinton Pasaribu terkejut mendengar puluhan jabatan yang ditanggung Luhut. "Super power," singkat Masinton sembari menyertakan emotion bingung sembari tertawa kepada Rakyat Merdeka, kemarin.
Sekretaris Fraksi DPR, PKS Sukamta mencoba berpikir positif terhadap tugas-tugas yang diemban Luhut. "Ini artinya Presiden sangat percaya kepada Pak Luhut melebihi menteri-menteri yang pada ketugasannya sekalipun," ucap Sukamta, saat dihubungi Rakyat Merdeka, kemarin.
Senada diungkapkan Pengamat Kebijakan Publik dari Universitas Trisakti, Trubus Rahadiansyah. Dia bilang, kepercayaan Jokowi kepada Luhut melebihi menteri-menteri yang lain.
"Ini menunjukkan, di lingkaran Pak Jokowi itu tidak ada yang punya kapasitas. Istilahnya, mejeng doang," jelas Trubus saat berbincang dengan Rakyat Merdeka, kemarin. (OKT/rm.id)
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 15 jam yang lalu