TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Jokowi Mendadak Turun dari Mobil, Tak Tahan Lihat Jalan Rusak

Laporan: AY
Jumat, 12 Juli 2024 | 08:25 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

LAMPUNG - Di tengah perjalanan saat blusukan ke Lampung, Kamis (11/7/2024), Presiden Jokowi tiba-tiba turun dari mobil. Rupanya, Kepala Negara tidak tahan melihat jalan rusak yang dilaluinya. Jokowi langsung memerintahkan anak buahnya untuk segera memperbaiki jalan tersebut.

Peristiwa ini terjadi selepas Jokowi meninjau kesiapan infrastruktur kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr. H. Bob Bazar, SKM, Kalianda, Lampung Selatan, Lampung, Kamis (11/7/2024). Beres acara di RSUD Bob Bazar, Jokowi dan rombongan menuju Desa Bandan Hurip untuk meninjau sistem pompanisasi.

Rombongan Jokowi melewati Jalan Raya Palas Sukaraja, yang menghubungkan Kecamatan Palas dengan Kecamatan Sragi, Lampung Selatan. Jalan ini mengalami banyak kerusakan. Sebagian aspalnya terkelupas. Permukaan jalannya tidak rata lagi. Di beberapa titik, kerusakan jalan hanya ditambal dengan kerikil-kerikil kecil. Di titik yang lain, bahkan belum ada perbaikan.

Jokowi sepertinya tidak tahan melihat kondisi jalanan itu. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini lalu memerintahkan sopirnya untuk berhenti. Jokowi lalu turun dari mobil untuk mengecek jalan tersebut. Melihat Jokowi turun, para pejabat lain dalam rombongan tersebut ikut keluar dari mobil.

Jokowi mengecek kondisi jalan dengan seksama. Setelah itu, dia memanggil Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono. Jokowi lalu memberikan sejumlah arahan. Basuki dengan cekatan mencatat arahan-arahan Presiden melalui sebuah notes.

Ditemui awak media usai meninjau bantuan pompa untuk pengairan sawah dan pertanian di Desa Bandan Hurip, Jokowi menjelaskan peristiwa tersebut. 

"Oh, ngecek jalan tadi. Jalannya kan tadi lubang-lubang, banyak yang rusak sehingga saya tadi langsung perintah ke Pak Menteri PU," kata mantan Wali Kota Solo itu.

Usai peristiwa ini, Pemerintah Daerah langsung bergerak cepat. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Lampung Selatan, Hasan, mengaku pihaknya akan memulai pengerjaan perbaikan jalan tersebut pekan depan. Anggarannya sudah disediakan senilai Rp 7 miliar melalui APBD Lampung Selatan.

"Segera diperbaiki. Pemenang tender sudah teken kontrak," ucap Hasan. 

Perbaikan jalan sepanjang 11 kilometer ini akan meliputi pengaspalan dan pembuatan beton pada titik-titik tertentu. "Mudah-mudahan minggu depan sudah mulai. Sudah saya minta untuk dimulai (perbaikan) minggu depan," imbuh dia. 

Aksi Jokowi yang tak tahan melihat jalan rusak mendapat perhatian warganet. Sebagian prihatin melihat kondisi jalan di daerah masih rusak.

"Kasihan sekali daerah Lampung ini. Mungkin pimpinan daerah, kepala dinas, atau kanwil tidak pernah ada di daerah tersebut," cuit @marjuki.

Akun @ErosLassaMursalin mengaku heran dengan pemeliharaan jalan di Lampung. Padahal, tahun lalu juga sempat viral jalan rusak di sana.

"Bukannya dulu juga begitu (rusak). Jadi dicek, terus dibetulin. Kalau nggak dicek, ya dibiarin," tulisnya.

Sedangkan akun @nanininaninna mendoakan agar Presiden sehat selalu. Mengingat, kerja Presiden sangat berat. "Kerja, kerja, dan kerja. Sehat terus Pak @jokowi," tulisnya.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo