Siapa Yang Jadi Pendamping RK di Pilkada Jakarta?
JAKARTA - Jika situasi politik tidak berubah lagi, mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil (RK) akan diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus sebagai Calon Gubernur Jakarta.
Tentang akan majunya Ridwan Kamil ke Pilkada Jakarta, antara lain diungkapkan Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad.
“KIM Plus sudah muncul satu nama, yaitu Ridwan Kamil untuk Pilkada Jakarta,” kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta (5/8/2024).
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto juga melontarkan sinyal, RK sebagai bakal Cagub Jakarta. Mengingat, Golkar telah menyetujui politisi Gerindra, Dedi Mulyadi sebagai Bacagub Jawa Barat.
Sebelumnya, Golkar bersikukuh ingin RK menjadi Cagub Jabar. Mengingat, elektabilitas RK tertinggi di Jawa Barat. Tapi akhirnya, Golkar bersedia menggeser RK ke Jakarta.
Yang menjadi pertanyaan selanjutnya adalah, siapa Calon Wakil Gubernur yang mendampingi Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta?
Berikut ini penjelasan
Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia Tandjung mengenai hal itu di kantor DPP Golkar, Jakarta, Rabu (7/8/2024). Menurutnya, sosok Bacawagub akan dibicarakan bersama KIM Plus.
Di tempat berbeda,
Waketum PAN Viva Yoga Mauladi senang jika kadernya masuk dalam daftar pendamping Ridwan Kamil. “PAN senang sekali kalau Zita Anjani masuk dalam bursa ini,” katanya.
Untuk lebih jelasnya, berikut wawancara dengan Ahmad Doli Kurnia mengenai hal tersebut.
Jika situasi tidak berubah lagi, Ridwan Kamil (RK) jadi Cagub Jakarta, siapa wakilnya?
Oh, belum. Itu ada tahapannya. Biasanya itu penetapan terakhir. Karena Partai Golkar bagian dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), maka kami akan membicarakannya terlebih dahulu dengan KIM.
Bagaimana teknisnya?
Golkar sudah mem-propose RK sebagai Bacagub Jakarta. Secara informal, KIM sepertinya setuju. Parpol di luar KIM yang ingin bergabung, sepertinya juga bisa menerima RK.
Setelah RK disetujui secara formal sebagai Bacagub Jakarta, barulah kami membahas bersama siapa Bacawagubnya.
Kira-kira siapa?
Saya pernah mendorong teman-teman KIM memunculkan nama-nama kadernya. Muncul nama Kaesang dari PSI, Jusuf Hamka (Babah Alun) dari Golkar, Zita Anjani dari PAN. Saya pernah mendorong Riza Patria dari Gerindra (tapi Riza sudah ditugaskan sebagai Bacawalkot Tangsel).
Siapa yang paling berpeluang?
Semua nama itu akan digodok KIM bersama partai politik lain yang akan bergabung mengusung RK.
Bagaimana peluang PKS untuk mendapatkan posisi Cawagub ini?
Kami membuka diri. Golkar menyerahkan Bacawagub kepada partai-partai lain, jika RK disetujui secara formal sebagai Bacagub.
Dalam situasi ini, Kaesang menyatakan, siap melawan Anies Baswedan, bahkan RK yang berasal dari KIM. Kenapa begitu ya?
Itu kewenangan partai politik lain. Saya tidak bisa mengintervensi.
TangselCity | 19 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 23 jam yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 14 jam yang lalu
TangselCity | 11 jam yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu