TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Prabowo Rajin Blusukan Dan Lawatan Ke Luar Negeri

Oleh: Farhan
Rabu, 21 Agustus 2024 | 08:58 WIB
Presiden terpilih Prabowo dan PM Australia Anthony Albanese. Foto : Ist
Presiden terpilih Prabowo dan PM Australia Anthony Albanese. Foto : Ist

AUSTRALIA - Selain getol blusukan di dalam negeri, Presiden terpilih Prabowo Subianto rajin kunjungan kerja (kunker) ke luar negeri. Yang teranyar, Menteri Pertahanan itu, bertandang ke Australia menemui Perdana Menteri (PM) Anthony Albanese.

Prabowo berangkat dari Jakarta ke Canberra, Australia, Minggu (18/8/2024) malam. Prabowo tiba di Pangkalan Angkatan Udara RAAF Base Fairbairn, Senin (19/8/2024) pukul 19.04.

Selasa (20/8/2024), Prabowo melakukan pertemuan bilateral dengan PM Albanese. Albanese didampingi Wakil PM Australia yang juga Menteri Pertahanan Richard Marles.

Kedua pihak membahas kerja sama pertahanan. Indonesia dan Australia akan memperbarui Perjanjian Kerja Sama Pertahanan (The Defence Cooperation Agreement/DCA), untuk memperkuat hubungan bilateral.

“Kami telah berprogres dengan baik untuk DCA. Kami telah meluruskan sejumlah detail-detail terkait urusan legal, yang menurut saya, hasilnya baik,” kata Prabowo, dalam keterangannya, Selasa (20/8/2024).

Albanese mengatakan, perjanjian yang bersejarah ini, akan memperkuat kerja sama pertahanan kedua negara melalui dialog, interoperabilitas yang kuat, dan peningkatan praktik-praktik di lapangan. “Ini akan menjadi acuan yang vital bagi dua negara dan stabilitas di kawasan,” ucap Albanese.

Akhir bulan lalu, Prabowo juga kunker ke luar negeri. Prabowo bertemu Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dan Presiden Rusia Vladimir Putin. Tujuannya sama, meningkatkan kerja sama di bidang pertahanan.

Prabowo ke Australia tak berselang lama setelah dia blusukan di dalam negeri dan ikut Upacara HUT ke-79 RI di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Rabu (14/8/2024), Prabowo turun ke pemukiman apung, di Muara Angke, Jakarta Utara. Prabowo datang menggunakan kapal cepat.

Kedatangan Prabowo disambut meriah warga. Warga berebut salaman dan minta foto. Prabowo penuh sabar menyapa satu persatu warga. Prabowo memberikan pelukan hangat pada anak-anak.

Prabowo juga menyempatkan menyaksikan pertandingan sepakbola anak-anak. Sesudah pertandingan, Prabowo turut larut dalam kemeriahan dengan ikut menendang bola ke gawang, sembari berlari-lari.

Lantas, apa rahasia Prabowo punya tenaga ekstra? Politisi partai Gerindra Dahnil Anzar Simanjuntak menjelaskan, Prabowo rajin berolahraga. Khususnya renang. “Pak Prabowo rutin renang. Beliau juga biasa tidur di perjalanan agar ketika tiba di tempat tujuan, dalam kondisi fresh,” ucap Juru Bicara Menteri Pertahanan ini, kepada Redaksi, Selasa (20/8/2024).

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo