TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Makan Bergizi Gratis Mulai Tahun 2025, Disiapkan Anggaran Rp 71 Triliun

Laporan: AY
Kamis, 10 Oktober 2024 | 11:05 WIB
Simulasi makan bergizi di Solo. Foto : Ist
Simulasi makan bergizi di Solo. Foto : Ist

JAKARTA - Ketua Dewan Pakar Partai Amanat Nasional (PAN) Drajad Wibowo memastikan program Makan Bergizi Gratis (MBG) bakal dimulai pada 2025. Anggarannya sudah disepakati dalam Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) sebesar Rp 71 triliun per tahun. Jumlahnya,masih bisa ditambah

“Sementara, kita tetap dengan Rp 71 triliun. Tapi, Pak Prabowo kan diberi kebebasan melakukan APBN-Perubahan. Setelah kita tahu postur yang lebih rinci nanti di 2025, kita lakukan perubahan, disesuaikan dengan situasi," kata Drajad usai kegiatan bertajuk: "Indonesia Future Policy Dialogue,' di Jakarta, kemarin.

Anggota Dewan Pakar Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka ini mengamini ada kemungkinan anggaran yang dibutuhkan sepanjang 2025 melampaui Rp 71 triliun.

Hal itu sebagaimana hitungan Kepala Badan Gizi Nasional, Prof Dadan Hindayana, pro­gram MBG akan membelanjakan anggaran senilai Rp 800 miliar per hari. Artinya, hitungan tahunan akan bertambah.

Menurut Drajad, penyesuaian anggaran MBG akan melihat perkembangan pendapatan negara. Bila pendapatan negara meningkat, ada kemungkinan anggaran MBG juga naik.

Namun, rincian anggaran yang digunakan untuk program MBG sampai saat ini tetap mengacu pada keputusan Badan Gizi Nasional.

Diketahui, pada Selasa (8/10/2024), Prof Dadan menyatakan, apabila program MBG sudah berjalan penuh, pihaknya akan membelanjakan Rp 1,2 triliun per hari untuk investasi sumber daya manusia (SDM). Adapun sekitar 75 persen atau sekitar Rp 800 miliarnya digu­nakan untuk belanja program MBG.

Menurut Dadan, anggaran Rp 800 miliar akan digunakan membeli bahan baku menu makanan dari produk pertanian, yang diharapkan juga memicu peredaran uang dalam jumlah besar di masyarakat.

Dalam implementasinya, Badan Gizi Nasional juga melibatkan koperasi atau Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) guna mendukung perekonomian lo­kal.

Program tersebut rencananya mulai dijalankan pada Januari 2025. Namun, sebelum itu, tepatnya pada November 2024, Badan Gizi Nasional akan kem­bali menggelar uji coba program MBG dengan jangkauan daerah yang lebih luas.

Sementara itu, Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka terus mengamati persiapan program unggulannya ber­sama Prabowo di Pilpres 2024. Termasuk, turun gunung lang­sung menghadiri uji coba makan siang bergizi gratis.

Kali ini, dilakukan di SMA Negeri 70 Jakarta Selatan, bersama Penjabat Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Heru Budi Hartono. Gibran memuji menu makan siang yang hari ini dise­diakan Perumda Dharma Jaya (BUMD DKI Jakarta).

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo