Presiden Prabowo Terima Penghargaan Dari Pemerintah Peru
PERU - Presiden Prabowo Subianto menekankan pentingnya perdagangan bebas yang adil dan teratur, usai menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Pacific Economic Cooperation (APEC) 2024. Menurutnya, perdagangan yang baik harus menguntungkan semua pihak tanpa ada yang dirugikan.
“Saya kira, kesempatan yang baik, APEC ya kita meluruskan suatu jaringan, network antara pemimpin-pemimpin di Pasifik. Kita bahas banyak masalah, bagaimana kita menjaga perdagangan yang baik, yang terbuka tapi adil,” kata Prabowo, Sabtu (16/11) sore waktu setempat.
Ia menegaskan bahwa Indonesia mendorong perdagangan yang tidak hanya bebas, tetapi juga adil dan teratur di antara negara-negara Pasifik. Karena perdagangan yang berkeadilan adalah kunci untuk menjaga stabilitas dan kesejahteraan global.
“Kita ingin yang teratur dan bebas tapi adil,” tegas Prabowo.
KTT APEC 2024 yang berlangsung di Lima, Peru, menjadi ajang strategis untuk memperkuat kerja sama ekonomi di kawasan Asia Pasifik.
Prabowo memanfaatkan forum ini untuk memperkuat hubungan bilateral dengan beberapa negara dan menyampaikan visi Indonesia di tengah dinamika ekonomi global.
Prabowo mengawali lawatannya sejak Kamis (14/11) dengan serangkaian agenda penting. Ia menghadiri santap pagi bersama Perdana Menteri Australia Anthony Albanese, dilanjutkan pertemuan bilateral dengan Presiden Peru Dian Boluarte.
Pada kesempatan itu, Prabowo juga menerima penghargaan Grand Collar de la Orden El Sol del Peru, sebuah penghormatan tertinggi dari pemerintah Peru.
Selain itu, Prabowo menjadi pembicara utama dalam APEC CEO Summit 2024, forum yang mempertemukan para pemimpin bisnis global.
Di hari berikutnya, ia bertemu Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau, Perdana Menteri Selandia Baru Christopher Luxon, dan Presiden Vietnam Luong Cuong.
Usai APEC 2024, Prabowo dijadwalkan langsung bertolak ke Brasil untuk menghadiri KTT G20.
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Galeri | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu