TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo
Semifinal Bina Jaya Cup XXIV 2022

Tantang Denis di Final, Jaya Putra Siap Tuntaskan Dendam

Oleh: A. Hamdi
Jumat, 09 September 2022 | 20:44 WIB
Dejan dan Jaya Putra berbagi angka 0-0 di dua babak, Jumat (9/9) sore. Jaya Putra akhirnya lolos ke final usai menang adu penalti.(Foto.dok.Bina Jaya Cup).
Dejan dan Jaya Putra berbagi angka 0-0 di dua babak, Jumat (9/9) sore. Jaya Putra akhirnya lolos ke final usai menang adu penalti.(Foto.dok.Bina Jaya Cup).

PAMULANG-Tekad Jaya Putra FC untuk bertemu kesebelasan Denis di Bina Jaya Cup XXIV 2022 akhirnya terwujud. Kedua tim bakal berduel di laga grand final, Minggu (11/9) sore. 

Ya, Jaya Putra menyusul langkah Denis FC ke final, setelah tim asal Pamulang itu mampu menyingkirkan Dejan FC dari Pancoran Mas Depok pada laga semifinal kedua Jumat (9/9) sore. Dejan harus mengakui ketangguhan Jaya Putra lewat drama adu penalti.

Tampil di Lapangan Latus Jaya, Kedaung, Pamulang, Kota Tangsel yang kondisinya becek usai diguyur hujan, sore itu, Dejan dan Jaya Putra berbagi angka 0-0 di dua babak. Beceknya Lapangan dan genangan air di beberapa titik membuat para pemain dari kedua kubu kesulitan mengembangkan permainan.

Dalam adu tendangan penalti di bawah guyuran hujan, Jaya Putra lebih beruntung. Dejan menyerah 4-5. Lima eksekutor Jaya Putra yakni, Hakeem, Gedot, Havis, Sebe, dan penendang terakhir yakni, Kacang mampu memperdayai kiper Dejan, Pras Aditya.

Sedangkan, dari kubu Dejan, empat algojo sukses menjebol gawang Jaya Putra yakni, Gora, Benjamin, Suhendi Aray, dan Andi Sopyan. Tim yang dimenejeri Sam ini gagal di penendang kelima yakni, Apip. Tendangan Apip menyentuh tiang kiri bagian atas dari gawang Jaya Putra yang dikawal Mahendra.

Jaya Putra pun berhak melaju ke final bertemu Denis dari Parigi Baru, Pondok Aren. Denis lolos ke final usai mengatasi Beruang FC dari Pondok Ranji, Ciputat Timur dengan skor 1-0 pada Kamis (8/9) lalu. 

Denis dan Jaya Putra, keduanya pernah bertemu di final Pakujaya Cup ke-7 di Serpong Utara pada Juli lalu. Ketika itu Denis keluar sebagai juara setelah unggul 1-0.

"Alhamdulillah, Jaya Putra bisa bertemu Denis lagi di final. Kali ini Jaya Putra yang menang," seloroh salah satu pendukung Jaya Putra.
 

"Pertemuan dengan Denis FC di final memang yang kami inginkan sejak awal. Kami akan membalas dendam dari kekalahan di final Pakujaya Cup ke-7," ucap Andri Wahid, Menejer Jaya Putra.

Kubu Denis seperti yang diungkapkan sang menejernya yakni, Michael Chiox's tak pilih-pilih lawan di final Bina Jaya Cup XXIV 2022 ini. Bertemu tim manapun, Denis selalu siap untuk meraih kemenangan dan juara.
 

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo