Yayasan Al Mishbah, Tempat Belajar Al Quran Secara Gratis

CIPUTAT-Yayasan Al Mishbah sejak 2019 konsisten memberikan pembelajaran Al Quran secara gratis kepada masyarakat. Yayasan yang berlokasi di Kecamatan Ciputat ini menjadi tempat belajar Al Quran yang ramah bagi semua usia.
Yayasan ini juga diperuntukkan bagi para jemaah yang sudah tidak muda lagi, namun tetap semangat mengejar ilmu agama. Yayasan Al Mishbah Tangsel didirikan oleh lima tokoh inspiratif meliputi Puspasari Dewi, Chandra Dyah Anggaraini, Hibbul Akhir, Lenzianna Pudjiati, dan Yuda Wardhana.
Cikal bakal yayasan ini berawal dari perkenalan antara Puspasari Dewi, seorang PPAT di Tangsel dan Ustadz Hibbul Akhir yang ingin mengajar ngaji di kawasan Bintaro. Yayasan Al Mishbah menawarkan program pembelajaran Al Quran secara online dan offline, yang disesuaikan dengan kemampuan masing-masing jamaah.
Menurut salah satu pengajar yakni, Ustadz Abdul Syukur, program pembelajaran terbagi dalam empat tahapan, yaitu kelas dasar, kelas menengah 1, kelas menengah 2 dan kelas akhir tartil.
“Materi pembelajaran disusun berdasarkan silabus yang telah dirancang sejak awal berdirinya Yayasan. Untuk kelas dasar, digunakan metode Iqra 4, 5, dan 6, sedangkan kelas menengah dan tartil difokuskan pada penguasaan tajwid menggunakan buku khusus,” tambahnya.
Syukur mengatakan, pada tahun 2025 ini, yayasan akan menambah program baru bagi peserta yang ingin khatam Al Quran dengan fokus pada perbaikan bacaan dan tajwid.
“Program ini memiliki target waktu 1 tahun dengan frekuensi belajar dua kali seminggu selama 1,5 jam per pertemuan,” paparnya.
Dia juga mengatakan, tidak hanya sekedar belajar Al Quran saja, tetapi pihaknya juga mengadakan kegiatan sosial seperti Jumat Berkah, di mana makanan dibagikan kepada sesama.
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 15 jam yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 17 jam yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu