FIFA Mengklaim Piala Dunia 2022 Terbaik Dalam Sejarah

QATAR - Presiden Federation Internationale de Football Association (FIFA), Gianni Infantino, mengklaim bahwa Piala Dunia 2022 menjadi turnamen yang terbaik sejauh ini, lantaran tidak ada insiden apapun.
Tak hanya itu, ia juga memuji Qatar sebagai tuan rumah dalam menyelenggarakan Piala Dunia 2022. Meskipun pada awalnya, hal tersebut menciptakan polemik yang beredar mulai dari pelanggaran HAM, homofobia, serta ekploitasi pekerja migran.
Bahkan, Qatar harus mengeluarkan lebih dari $220 miliar untuk menjadi tuan rumah, sedikitnya terdapat 8 stadion yang direnovasi besar-besaran.
Menurut Gianni, Piala Dunia 2022 berjalan sukses dengan tidak adanya insiden yang berarti.
“Terima kasih kepada semua yang terlibat, Qatar, semua sukarelawan, yang membuat Piala Dunia ini sebagai yang terbaik. Pertandingan digelar tanpa insiden-insiden, atmosfernya sangat menyenangkan,” kata Gianni Infantino.
Lebih lanjut, Piala Dunia yang menyajikan pertandingan di luar ekspektasi dari para penonton, juga menjadi salah satu faktor penting suksesnya ajang tersebut. Turnamen kali ini mencetak sejarah.
“Ada sesuatu yang terjadi ketika kita bicara soal sepak bola benar-benar mengglobal, dengan sebuah tim Afrika (Maroko) mencapai semifinal untuk kali pertama. Kita juga punya wasit perempuan pertama,” ungkapnya.
Piala Dunia 2022 tinggal tersisa dua pertandingan lagi, di mana Kroasia akan bertanding melawan Maroko memperebutkan juara 3, Sabtu (17/12), dan Prancis yang akan berhadapan dengan Argentina di final pada Minggu (18/12).
Sedikitnya 3,27 juta penonton telah hadir ke pertandingan, jumlah tersebut mendekati total penonton di Piala Dunia 2018 yaitu 3,33 juta, seperti yang disebutkan oleh Gianni.
Tak hanya itu, Piala Dunia pun seakan mempersatukan dunia di mana semua mata tertuju pada pertandingan sepak bola.
“Ini sudah jadi sukses yang luar biasa, mencapai penonton 5 miliar. Para suporter bertemu dengan dunia Arab, ini sangat penting untuk masa depan kita semua," ucap Gianni.
Terlepas dari klaim oleh Gianni, Piala Dunia 2022 juga tidak berjalan mulus seperti yang diharapkan. Diketahui seorang petugas keamanan meninggal usai terjatuh di Lusail Stadium, dan seorang wartawan olahraga yang tewas lantaran sakit.
TangselCity | 22 jam yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Olahraga | 18 jam yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu