TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Binus School Serpong Jadi Tuan Rumah Kompetisi Matematika Internasional WMI 2023

Laporan: Rachman Deniansyah
Minggu, 02 April 2023 | 20:20 WIB
(Ist)
(Ist)

SERPONG - Kompetisi matematika bertaraf internasional, World Mathematics Invitational (WMI) kembali digelar di Binus School Serpong, Tangerang Selatan, Sabtu (1/4/2023). 

Untuk perhelatannya di tahun ini, Binus School Serpong menjadi salah satu tuan rumah untuk wilayah Tangerang dan sekitarnya. 
 
Ribuan peserta yang berasal dari berbagai sekolah di tingkat TK sampai SMA di seluruh Indonesia akan mengikuti kompetisi ini. 

Setelah melewati babak Preliminary, peserta yang mendapatkan medali emas, perak, dan perunggu nantinya mendapatkan kesempatan untuk berhadapan dengan peserta dari negara-negara lain seperti America, China, Taiwan, Korea, Thailand, Philippines, Singapore, Malaysia, Nigeria, Hong Kong, Macao, Iran, Bulgaria, India, Kazakhstan, Cambodia, Myanmar, Australia, Brazil, Turkey, Vietnam, Mongolia dan Laos di ajang WMI Final. 

Sementara itu untuk tahun ini, WMI Final akan diselenggarakan di Korea Selatan di bulan Juli 2023 mendatang. 
 
Principal of Middle and High School Binus School Serpong, Sherrierose Garcia Gonzales menyampaikan, ajang kualifikasi WMI ini merupakan kesempatan bagi siswa dalam mengembangkan minat dan bakat, sekaligus menunjukkan kemampuan mereka di bidang matematika, apalagi matematika merupakan dasar dari banyak ilmu.
 
“Peserta yang mengikuti babak kualifikasi WMI di Binus School Serpong tahun ini berjumlah 642 siswa yang berasal dari 22 sekolah di wilayah Tangerang dan sekitarnya. Melalui event seperti ini, para siswa menjadi terpacu untuk mengasah keterampilannya dalam bidang matematika,” jelas  Sherrie. 
 
Ditambahkan Sherrie, ini adalah kali kedua Binus School Serpong menjadi tuan rumah untuk Kompetisi WMI Preliminary Round. Bedanya, tahun lalu WMI Preliminary Round masih diadakan secara online sedangkan tahun ini kembali onsite. Untuk jumlah peserta tahun ini mengalami peningkatan lebih dari 200 peserta dibandingkan tahun lalu.
 
Sementara itu, Principal of Early Childhood Years & Elementary Binus School Serpong, Anwin Samsudi menambahkan, kompetisi ini juga memberikan kesempatan besar kepada siswa-siswi di Indonesia, sehingga dapat menjadi pemicu untuk lebih semangat dan kreatif dalam mendalami bidang matematika.
 
“Kami melihat antusiasme yang sangat besar dari para peserta dalam mengikuti kompetisi ini, terlebih lagi kompetisi ini merupakan ajang bergengsi tingkat dunia. Oleh karena itu, kami sangat mendukung bibit-bibit muda yang sudah berani menjajaki kompetisi ini,” ungkap Anwin.
 
WMI merupakan kompetisi internasional matematika yang pertama kali diinisiasi oleh negara Taiwan untuk mengumpulkan institusi dan organisasi di dunia yang ingin mempopulerkan bidang ilmu matematika. 
 
Peserta yang mengikuti WMI, tidak hanya akan berkompetisi di tingkat nasional dan dunia, para siswa yang menjadi peserta juga berkesempatan untuk menjelajahi horizon baru, terutama dalam mendapatkan pengalaman dan budaya baru antar sesama pecinta matematika. 

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo