TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers

Penampakan Rumah Mewah Tersangka Korupsi Tukin ESDM di Gang Rempoa Ciputat

Oleh: Mg.1
Editor: admin
Selasa, 11 April 2023 | 15:28 WIB
Foto: Ist
Foto: Ist

REMPOA - Rumah mewah berlantai dua yang terletak di Gang Anggur, Rempoa, Ciputat Timur tersebut, dikabarkan milik Beni Arianto yang merupakan salah satu tersangka korupsi manipulasi tunjangan kinerja (tukin) di Kementerian ESDM.

Rumah berwarna putih yang mencuri perhatian tersebut, berada di permukiman gang padat penduduk. Dikabarkan, rumah tersebut telah direnovasi selama dua tahun terakhir, dengan menambah satu lantai dan memperindahnya.

"Dulu satu lantai, terus nambah jadi dua lantai, udah 2 tahun terakhir lah," kata seorang warga yang tidak mau disebutkan identitasnya.

Rumah tersebut diduga merupakan hasil korupsi tukin, dengan uangnya yang digunakan untuk membeli tanah dan membangun rumah mewah tersebut.

Rumah yang ditinggali oleh Beni bersama dengan tiga anaknya tersebut, dikabarkan merupakan pemberian sang mertua untuk istri Beni. Warga tersebut juga mengaku pernah ditawarkan untuk mengontrak di rumah lama Beni yang berada di kawasan Ciputat.

"Beni bukan cuma di sini rumahnya, malah pernah nawarin rumah, tapi posisi jualan ke sana jauh. Bukan di sini. Ciputat, dekat pasar. Kontrakan rumah,” jelasnya.

Beni yang merupakan Penguji Tagihan/Surat Perintah Pembayaran Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara (Ditjen Miner) di Kementerian ESDM tersebut, telah ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Jumat (31/3) lalu.

Beberapa orang dari sembilan tersangka kasus dugaan korupsi manipulasi tukin tersebut, diduga menggunakan uang hasil korupsi untuk membeli tanah dan barang-barang mewah, termasuk dengan Beni yang dikabarkan hidupnya berubah drastis. 

Komentar:
ePaper Edisi 17 April 2025
Berita Populer
01
Jokowi Diwisuda 5 November 1985

Nasional | 2 hari yang lalu

02
06
Siapa Pelatih Baru AC Milan?

Olahraga | 2 hari yang lalu

07
Aktivis P-4 Demo Kantor ATR/BPN Pandeglang

Pos Banten | 1 hari yang lalu

GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit