TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Glenn Fredly ‘Manggung’ Lagi, Penonton Histeris

Oleh: Mg.1
Minggu, 25 Juni 2023 | 10:23 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

JAKARTA, Sosok Glenn Fredly, dihadirkan dalam bentuk holographic performance dalam konser tribute bertajuk Glenn Fredly: 25 Years of Music yang digelar di Beach City International Stadium, Jakarta. 

Menggunakan bantuan Artificial Intelligence (AI) dan Computer-Generated Imagery (CGI), sosok Glenn Fredly membawakan lagu You are My Everything. Para penonton yang sedang bernostalgia pun histeris dan membuat konser berlangsung sangat meriah.

Bahkan, Glenn Fredly sempat menyapa para penonton konser dari atas panggung. Rasa haru semakin menyelimuti penonton.

"Puji Tuhan saya bisa menemani kalian sekarang. Thank you thank you thank you so much," kata Glenn Fredly.

Konser itu juga diramaikan oleh penampilan beberapa musisi tanah air, seperti Kaka Slank, Rossa, dan Iwan Fals. Mereka secara bergantian membawakan lagu-lagu yang biasa dinyanyikan oleh Glenn Fredly. 

Pada kesempatan tersebut, para musisi juga mengenang sosok Glenn Fredly dengan karya-karyanya yang sudah melegenda. 

"Bini gue fans berat Glenn Fredly, banyak juga cewek-cewek cantik yang ngefans. Gue selalu nemenin bini gue buat nonton Glenn Fredly," ucap Kaka Slank. 

Sang istri, Mutia Ayu, juga turut tampil di atas panggung membawakan lagu kekasihnya itu. Bahkan, Mutia Ayu dan Glenn Fredly berduet membawakan lagu Itu Saja, ditemani sang buah hati.

Usai bernyanyi bersama, terdapat percakapan antar kedua kekasih itu yang semakin membuat para penonton hanyut dalam suasana haru. 

"We love you ayah," kata Mutia Ayu.

"I love you too cantik," balas Glenn Fredly.

Acara dibuka oleh penampilan sejumlah penari dengan tari tradisional Maluku, penampilan The Bakuucakar, dan band pengiring mendiang yang sudah belasan tahun bermain musik bersama. 

Sejumlah musisi tanah air seperti Nona, Yura Yunita, Trio Lestari, Dewi Persik, Yovie Widianto, hingga Andmesh Kamaleng pun juga tampil pada konser yang bertajuk Glenn Fredly: 25 Years of Music tersebut.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo