TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo
New Garuda Cup ke-1 2023

Porba FC Berangan-angan Raih Juara, Putra Jaya Boyong Pemain PS AD

Oleh: Redaksi
Senin, 16 Oktober 2023 | 18:23 WIB
Gelandang Bamboe FC, Mahmud (kuning) mendapatkan pengawalan ketat dari bek Porba FC, Herman.(Foto: Red/tangselpos.id).
Gelandang Bamboe FC, Mahmud (kuning) mendapatkan pengawalan ketat dari bek Porba FC, Herman.(Foto: Red/tangselpos.id).

LARANGAN-Kesebelasan Porba cukup serius dalam keikutsertaannya di New Garuda Cup ke-1 2023. Pada laga perdananya melawan Bamboe FC, Senin (16/10/2023) sore, Porba berbelanja para bintang tarkam.

Pada laga di Lapangan Garuda, Jalan Inpres IX Kelurahan Larangan Utara, Kecamatan Larangan, Kota Tangerang itu, Porba FC dari Pondok Bahar, Kecamatan Karang Tengah menurunkan sederet raja tarkam. Billy dipercaya di bawah mistar.

Fahmi ZA, Arief Budiman, Rohim, dan Herman mengawal lini pertahanan. Di sektor tengah, Henri Rivaldi, Ikbal, Fajar, dan Dika jadi andalan. Sedangkan, Fahmi Nurkholis dan Angga jadi tukang gedor.

Kubu Bamboe FC dari Petukangan Utara, Jakarta Selatan juga merekrut para pemain top di dunia tarkam. H Dumung, Syukron, Amri Alamsyah, Adi Pelo, Pras, Septian, Openg, dan Mahmud didatangkan tim asal Petukangan Utara ini.

Selama 10 menit selepas kick off babak pertama, belum ada ancaman yang dilakukan kedua tim. Di menit 12, tendangan keras Dika diamankan kiper Bamboe, Openg. Semenit kemudian gawang Openg kembali terancam. Sepakan Henri Rivaldi melambung tipis di atas mistar.

Dari sebuah counter attack pada menit 14, Bamboe FC mendapat peluang. Syukron menyelodorkan bola ke H Dumung yang berada di dalam kotak penalti. Namun tendangan H Dumung melenceng.

Gol! Di menit 16, umpan crossing Herman dari sektor kiri pertahanan Bamboe FC disambut tendangan first time oleh bek Fahmi ZA yang maju membantu tekanan. Sepakan keras Fahmi ZA tak mampu dihalau kiper Openg.

Menit 20, Bamboe FC mencoba memaksimalkan peluang yang didapat. Free kick Amri Alamsyah disundul Pras. Tapi bola dengan mudah ditangkap kiper Billy. Semenit kemudian, Henri Rivaldi kembali mengancam gawang Bamboe FC.

Namun Openg dengan sigap memblok tembakan mantan pemain Persita Tangerang itu. Bola liar akhirnya kembali berhasil didekap Openg. Menit 23, tendangan gelandang Bamboe, Mahmud masih melenceng. 

Gol! Pada menit 25, Porba berhasil menggandakan keunggulannya. Shooting Fahmi Nurkholis menerobos datar ke dalam gawang Bamboe FC. Skor 2-0 untuk Porba menutup babak pertama.

Memasuki babak kedua, Porba mengganti Ikbal dengan Yudi. Menit 7, Openg yang tak maksimal mengantisipasi bola saat berduel dengan Angga, coba dimanfaatkan Fahmi Nurkholis. Fahmi melepaskan tendangan keras. Namun masih melenceng.

Miskomunikasi terjadi saat Bamboe melancarkan counter attack di menit 11. Syukron menyelodorkan bola ke sisi kiri pertahanan Porba. Namun umpan Syukron terlalu tajam. Laju si kulit bundar coba dikejar H Dumung. Dia terjatuh dan mengalami cedera.

Menit 12, H Dumung yang cedera ditarik keluar dan digantikan Modric. Kemudian disusul Adi Pelo diganti Daus tiga menit berselang. Upaya Bamboe FC untuk membobol gawang Porba akhirnya berhasil di menit 22.

Mahmud yang mendapat bola menggiringnya ke kotak penalti dikejar dua bek Porba. Namun Mahmud lebih dulu melepaskan tembakan mendatar. Bola tak bisa diantisipasi kiper Billy. Papan skor berubah 2-1.

Porba mencoba menekan secara intens lewat Fahmi Nukholis maupun Henri Rivaldi. Namun lini pertahanan Bamboe FC yang dikomandoi Dayat tampil lebih disiplin di babak kedua ini. Sehingga serangan Porba selalu mudah dipatahkan.

Menit 27, Porba mengganti Rohim dan memasukan Bebe. Hingga laga usai, skor tetap 2-1 untuk Porba dan di babak 32 besar bakal bertemu tim asal Pondok Bahar lainnya yakni, Silaturahmi FC.

"Target kami harus juara di New Garuda Cup ini. Melawan Silaturahmi FC di putaran kedua nanti, kami yakin akan bisa melewatinya. Baru di putaran ketiga, kami akan coba tambal sulam kekuatan dengan merekrut pemain baru," ungkap H Syarifudin, Manajer Porba FC.

Sementara, laga super sengit dipastikan kembali terjadi pada Selasa (17/10/2023). "Putra Jaya dari Paninggilan akan melawan Persegas dari Joglo Jakarta Barat. Datang dan saksikan kembali," ucap Andre Bagol, Komentator New Garuda Cup ke-1 2023.

Putra Jaya bakal mendatangkan sejumlah pemain PS TNI AD. Kekuatan Putra Jaya kian solid, ditopang para raja tarkam dari Kabupaten Tangerang yakni, Monex dan Jhon. Kubu Persegas pastinya juga telah melakukan persiapan matang dengan merekrut pemain berkualitas.

Komentar:
RSUD Tangsel
Bkpsdm
SDA
Perpus
DPRD
Perkim
Kecamatan Pamulang
Disnaker Tangsel
Bkad
ePaper Edisi 29 November 2024
Berita Populer
01
Jagoan Banteng Banyak Yang Tumbang

Nasional | 1 hari yang lalu

03
Laga NBA Cup 2024-2025

Olahraga | 1 hari yang lalu

04
4 Pemilih Siluman Ikut Nyoblos Di Pamulang

TangselCity | 12 jam yang lalu

09
Benyamin Davnie Yakin Menang Pilkada Kota Tangsel

TangselCity | 2 hari yang lalu

GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo