TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Anies Seruput Kopi Bareng Relawan

Oleh: Farhan
Jumat, 03 November 2023 | 09:01 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

 

 

ACEH - Capres dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan mendapatkan sambutan meriah saat berkunjung ke Aceh, Rabu (1/11/2023). Di Tanah Rencong itu, Anies mengikuti sejumlah agenda. Mulai dari bertemu masyarakat Aceh sampai mengajak anak muda dan relawan ngopi sambil diskusi.

Acara ngopi dan diskusi di Lhokseumawe diceritakan Anies di akun Instagram miliknya pada Kamis (2/11/2023). Eks Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) itu mengatakan, acara ngopi di TR Coffee itu rencananya hanya diikuti puluhan hingga ratusan orang. Namun, antusias warga Lhokseumawe begitu tinggi. Sampai-sampai yang datang hingga ribuan. Dari video yang diunggah Anies, tampak warga membludak hingga ke luar kafe.

“Banyak emak-emak dan bapak-bapak yang secara hitungan usia sudah tidak muda tapi ikutan juga. Tidak masalah, mereka yang masih mau ikut membicarakan masa depan maka sejatinya termasuk muda juga,” kata Anies, memberikan keterangan.

Menurut Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu, warung dan kedai kopi di Aceh telah menjadi tempat ngobrol diskusi dan tukar pikiran. Diskusinya pun bisa semua urusan. Mulai dari urusan yang paling dekat sampai paling jauh. Dari urusan kampung, urusan negara sampai urusan global.

“Tapi itu yang membuat orang-orang Aceh wawasannya luas, karena warung-warung kopinya menjadi tempat tukar pikiran. Itu sesuatu tradisi yang luar biasa,” ungkap capres yang diusung Partai Nasdem, PKS dan PKB itu.

Sebelum ngopi, Anies menghadiri acara Silaturahmi Anies Saweu Aceh di Lapangan Bumi Gas, Kecamatan Tanah Luas, Kabupaten Aceh Utara, Aceh. Acara ini dihadiri ribuan warga. Mereka antusias ingin bertemu Capres dari Koalisi Perubahan.

Masyarakat Aceh tampak antusias mengikuti acara yang dimulai sejak pukul 10 pagi itu. Saat Anies dan rombongan hadir, warga antusias untuk bersalaman dan swafoto. Demikian juga saat acara selasai. Warga kembali mengerubungi Anies.

Kedatangan Anies didampingi istrinya, Fery Farhati dan Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali. Turut hadir juga para pengurus partai politik (parpol) Koalisi Perubahan Aceh.

Dalam orasi politiknya, Anies menyinggung, soal kekayaan alam Aceh yang tidak dibarengi dengan tingkat kesejahteraan masyarakat. Bahkan kata Anies, di Aceh masih ada ketimpangan.

Untuk itu, kedatangannya ke Aceh juga untuk memberi komitmen kepada masyarakat dan menghadirkan keadilan dan kesetaraan, agar kekayaan alam di Aceh tidak hanya dinikmati oleh segelintir orang saja.

“Kami berkomitmen untuk menghadirkan keadilan dan kesetaraan termasuk untuk warga Aceh, negeri yang kaya raya dengan kekayaan alam tapi merasakan ketimpangan dalam kesejahteraan,” kata Anies, usai acara.

Anies tak menampik pembangunan di Aceh memang ada dan sedang berjalan. Namun, menurutnya, terkesan lambat dan pembangunan itu justru tidak dirasakan oleh semua warga. “Jadi kami prioritas untuk mempercepat pembangunan di Aceh,” ucapnya.

Selain itu, Anies juga berjanji akan memperjuangkan perpanjangan alokasi dana otonomi khusus (Otsus) Aceh yang akan berakhir pada 2027. Menurutnya perpanjangan itu penting mengingat pembangunan di Aceh belum merata meskipun dana tersebut sudah dikucurkan mulai 2008.

Jika terpilih di 2024 Anies siap memperpanjang alokasi dana otsus untuk Aceh. “AMIN mengusahakan itu akan memperpanjang (dana otsus), supaya bisa dirasakan manfaatnya, kita tahu bahwa selama ini masih berjalan dan akan berakhir,” pungkasnya.

Dalam kunjungan ke Aceh, Anies juga mendapat dukungan dari tiga partai politik lokal Aceh, yaitu Partai Adil Sejahtera (PAS), Partai Darul Aceh (PDA), dan Partai Soliditas Independen Rakyat Aceh (SIRA).

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo