Arsenal Menang Dramatis, Meriam London Kokoh Di Puncak Klasemen
INGGRIS - Arsenal berhasil memperkokoh posisinya di puncak klasemen Liga Primer Inggris pekan ini. The Gunners alias Meriam London meraih poin penuh, setelah menang dramatis atas tuan rumah Luton Town 4-3 pada pekan ke-15 Liga Primer Inggris di Kenilworth Road, dini hari kemarin.
Atas kemenangan tersebut, tim asuhan Mikel Arteta ini bertengger di posisi puncak klasemen dengan 36 poin atau unggul lima dan enam poin dari rival terdekatnya Liverpool dan Manchester City. Sedangkan, Luton Town harus tertahan di peringkat 17 dengan torehan 9 poin.
Tiga gol tim tuan rumah masing-masing dicetak Gabriel Osho, Elijah Adebayo dan Ross Barkley. Sementara itu, Arsenal mencetak empat gol lewat aksi Gabriel Martinelli, Gabriel Jesus, Kai Havertz, dan Declan Rice.
Kemenangan Arsenal ini menjadi dramatis, saat permainan imbang 3-3. Declan Rice jadi pahlawan kemenangan The Gunners, setelah sundulannya pada detik-detik akhir permainan membobol gawang Kaminski. Rice memanfaatkan umpan silang Martin Odegaard pada menit ke-90+7.
Gabriel Jesus layak terpilih menjadi pemain terbaik pads pertandingan ini. Jesus tampil impresif di lini depan Arsenal. Penyerang asal Brazil itu tak cuma mencetak satu gol, tetapi juga turut berandil menyumbang satu assist untuk gol Havertz.
Jesus konsisten meneror pertahanan Luton dengan tiga kali melepas tembakan yang semuanya tepat sasaran. Tak cuma itu, ia juga tercatat dua kali melakukan dribble sukses. Selain itu, ia juga tercatat lima kali mengirim operan kunci bagi rekannya. Eks striker Manchester City itu juga menciptakan satu peluang emas.
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, tidak bisa menyembunyikan rasa girangnya usai Arsenal memetik kemenangan penting atas Luton Town pada menit-menit akhir pertandingan. Sang pelatih memberikan kredit khusus kepada perlawanan yang diperlihatkan oleh tim lawan.
Menurutnya, anak asuhnya sangat menikmati pertandingan yang mendebarkan. Ia angkat topi dengan gaya bermain Luton yang menyulitkan anak asuhnya kali ini. “Saya sangat menikmatinya, terutama di akhir pertandingan,” ucap Arteta.
“Itu adalah hal yang luar biasa tentang sepak bola, emosi dan momen-momen yang Anda jalani bersama. Itu adalah malam yang istimewa,” lanjutnya.
Dongkrak Posisi
Pertandingan Tottenham Hotspurs vs West Ham United pada laga lanjutan Liga Inggris di Tottenham Hotspur Stadium, dini hari nanti, layak ditonton. Sebab, Derby London ini bakal sengit karena kedua butuh tambahan poin penuh guna mendongkrak posisi di papan klasemen.
Diketahui, Spurs saat ini menduduki peringkat kelima dengan 27 poin, atau unggul enam poin dari West Ham yang menempati peringkat kesembilan. Catatan ini tentu saja menjadi alasan kedua kubu untuk sama-sama tampil ngotot di laga nanti.
Namun, Spurs memiliki kendala belum stabilnya performa bila dilihat dari penampilan mereka di beberapa laga terakhir. Hal itu menyusul tim asuhan Ange Postecoglou yang selalu kalah di tiga laga terakhir (dari Chelsea, Wolves dan Aston Villa), dan akhirnya main imbang 3-3 saat bersua Manchester City akhir pekan lalu.
Hasil imbang itu bahkan tampak istimewa karena sukses mengejar ketinggalan lewat gol menit akhir sumbangan Dejan Kulusevski.
Karena itu, Spurs tentu saja bakal mengincar kemenangan di EPL, selepas terakhir kali meraihnya pada 27 Oktober lalu di markas Crystal Palace.
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Nasional | 6 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu