TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Mahfud: 84 Persen Koruptor Lulusan PT, Pintar Otaknya, Tapi Tumpul Wataknya

Laporan: AY
Minggu, 17 Desember 2023 | 17:10 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

PADANG - Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengungkap fakta yang disampaikan Korupsi Pemberantasan Korupsi (KPK), bahwa 84 persen koruptor di Indonesia merupakan lulusan perguruan tinggi (PT).

"Tapi jangan dibalik ya. Bahwa 84 persen lulusan perguruan tinggi itu koruptor. Nggak. Itu 84 persen dari koruptor,” ujar Mahfud saat menyampaikan orasi ilmiah dalam acara Wisuda Periode 133 di Universitas Negeri Padang, Minggu (17/12/2023).

Saat ini, lanjutnya, jumlah koruptor yang sudah masuk penjara, ditangkap dan diadili kira-kira sudah mencapai 1.300 orang. Artinya, ada sekitar 900 koruptor yang merupakan lulusan perguruan tinggi atau sarjana.

Apakah ini bisa diartikan sebagai kegagalan perguruan tinggi? Mahfud bilang tidak.

Dia bilang, lulusan perguruan tinggi saat ini sudah berjumlah 17,6 juta orang. 900 orang dari total 17,6 juta, kira-kira tak sampai 0,05 persen.

Angka ini masih terbilang sedikit. Secara umum, kualitas lulusan perguruan tinggi masih baik.

Hanya mungkin pintar otaknya, tapi tumpul wataknya. Coba (lihat) yang di penjara, itu banyak profesor, doktor. Pengacara kondang, hakim agung, jaksa. Mereka masuk penjara karena korupsi, pemerasan, dan sebagainya," papar Mahfud.

"Di situ, dia punya intelektualitas yang tidak seimbang. Karena yang ada pada, dia hanya kecerdasan otaknya. Bukan kemuliaan wataknya," pungkas pria kelahiran Kabupaten Sampang, 13 Mei 1957.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo