Jokowi Dan Airlangga Sarapan Bareng Di Istana Bogor

BOGOR - Presiden Jokowi dan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto olahraga dan sarapan bareng di Kebun Raya Bogor, Sabtu (6/1/2024). Dalam pertemuan itu, keduanya bicara banyak hal.
Hal tersebut dikatakan Airlangga saat ditanya pertemuannya dengan Jokowi usai hadiri acara Konsolidasi Partai Golkar Menuju Pemilu Damai 2024 di Stadion Pakansari, Bogor.
Salah satu pembahasan yang dibincangkan dengan Jokowi dijelaskan Airlangga yakni mengenai target ekonomi di 2024. "Minggu pertama tahun 2024 jadi banyak hal yang kita bahas terkait target pertumbuhan ekonomi," ujar Airlangga.
Ketika ditanya wartawan apakah dalam pertemuan dengan Jokowi tersebut juga membahas Pilpres 2024, Airlangga pun mengiyakan. Namun, dia enggan membeberkan detail apa isi pembicaraan dengan Jokowi mengenai Pilpres tersebut.
"Kalau pilpres, kalau pembicaraan ya ada. Tapi apa yang dibacarakan, rahasia," ucap Airlangga.
Sebelumnya, Jokowi berolahraga dan sarapan pagi bersama dengan Airlangga di Kebun Raya Bogor, Jawa Barat, Sabtu (6/1/2024) pagi.
Dilihat dari foto dan video yang diposting akun Instagram @Golkar.Indonesia, terlihat Jokowi mengenakan putih lengan panjang dan celana panjang hitam. Sementara, Airlangga mengenakan kaos kuning dan celana olahraga berwarna gelap.
Bahkan, Jokowi sempat menyopiri Airlangga naik mobil golf. Keduanya duduk berdua di depan menyusuri Kebon Raya Bogor. Setelah itu keduanya lanjut ngeteh berdua.
Kedua terlihat asyik berbincang. Bahkan, beberapa kali Airlangga terlihat tertawa.
Setelah puas ngobrol berdua, Jokowi dan Airlangga pun menemui kader Golkar. Mereka pun asyik berbincang bersama.
Kegiatan sarapan pagi ini dilakukan Presiden setelah sebelumnya pada Jumat (5/1/2024) malam Jokowi melakukan makan malam dengan Menteri Pertahanan sekaligus Calon Presiden Prabowo Subianto.
Pos Banten | 5 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu