Kebakaran Rumah di Cikupa Tangerang, Diduga Korsleting Listrik
TANGERANG - Sebuah rumah yang berada di Cluster Jessica 2, Kelurahan Sukamulya, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, terbakar. Kebakaran diduga berawal ketika terjadi korsleting listrik dari ruangan dapur rumah tersebut.
Rian, salah satu warga, menjelaskan peristiwa itu terjadi pada Selasa (14/5) kemarin, sekitar pukul 20.30 WIB. Untungnya pada saat kejadian, sang pemilik rumah sedang tidak berada di dalam.
“Jadi rumah itu kosong, yang punya lagi kerja. Terus ada tetangga yang lihat api dari dalam rumah situ, akhirnya langsung panggil warga yang lain untuk bantu padamin,” jelas Rian.
Warga pun langsung menghubungi pihak BPBD Kabupaten Tangerang lantaran api dari dalam rumah tersebut semakin membesar.
Pihak damkar pun langsung dikerahkan ke lokasi dan berhasil menjinakkan si jago merah.
“Saya langsung lapor. Gak lama damkarnya langsung datang dan satu jam kemudian sudah padam,” ucapnya.
Sementara itu, Kepala BPBD Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat, mengatakan bahwa pihaknya menduga api berasal dari ruangan dapur di rumah tersebut usai terjadi korsleting listrik.
“Api berasal dari dapur rumah. Alhamdulillah tidak butuh waktu lama api bisa dikendalikan,” kata Ujat.
Beruntung tidak ada korban jiwa pada peristiwa tersebut. Namun, imbas dari kebakaran yang terjadi, kerugian diperkirakan mencapai Rp 300 juta.
“Untuk korban tidak ada. Hanya kerugian ditaksir mencapai Rp 300 juta,” tutupnya.
Nasional | 23 jam yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 23 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Galeri | 1 hari yang lalu
Nasional | 22 jam yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu