Penyerapan Anggaran Baru Capai 40 Persen, Pilar Optimis Triwulan II Bisa Kejar Target

CIPUTAT, Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Pilar Saga Ichsan menyebut, angka penyerapan anggaran kini baru mencapai 40 persen.
Meski begitu, Ia optimis pada akhir Triwulan II nanti mampu mencapai target yang telah dicanangkan.
"Seperti tahun-tahun sebelumnya, memang untuk mencapai 100 persen dari target memang agak sulit. Tapi Insya Allah bisa terkejar di Triwulan kedua ini," ujar Pilar di Puspemkot Tangsel, Selasa (28/5/2024).
Ia menerangkan, masih minimnya capaian penyerapan anggaran saat ini disebabkan oleh sejumlah proses kegiatan yang masih berlangsung. Terutama pekerjaan yang berkaitan dengan infrastruktur atau pembangunan fisik.
"Ada yang masih di bawah, itu memang seperti infrastruktur atau konstruksi itu rata-rata triwulan kedua dan ketiga yang capaiannya tinggi. Kalau triwulan pertama memang proses lelang dan lain sebagainya. Tapi saya yakin di triwulan kedua ini bisa mengejar," ungkap Pilar.
Pilar mengatakan, harapannya tersebut juga telah Ia ungkapkan kepada seluruh jajarannya agar target tersebut bisa dikejar.
"Yang penting sesuai aturan, yang penting hati-hati jangan sampai ada administrasi yang dilewati. Nanti pada triwulan akhir kita bisa melihat realisasi keseluruhan. Saya sih optimis bisa tahun kemarin bahkan realisasinya bisa lebih baik lagi dari pada tahun sebelumnya. Tidak ada kendala berarti," jelas Pilar.
Lebih lanjut, Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kota Tangsel, Wawang Kusdaya melanjutkan bahwa untuk sejumlah dinas yang memiliki program pembangunan fisik, prosesnya kini masih berjalan.
"Masih ada yang lelang, ada yang baru kontrak. Memang proyek fisik itu kan tahapannya panjang. Kalau disampaikan beberapa kepala dinas teknis baru selesai tanda tangan kontrak. Ada yang proses belanja melalui e-katalog," jelas Wawang.
Namun Ia optimis, hingga akhir triwulan II nanti capaian tersebut akan bertambah seiring waktu.
"Triwulan II hingga akhir Juni mudah-mudahan bisa mendekati angka 50 persen lah. Sesuai pagu-nya," pungkasnya.
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu
Olahraga | 10 jam yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Internasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu