Polresta Tangerang Lakukan Pengamanan Aksi Unras SP/SB Tangerang Raya Menuju DPRD
TANGERANG - Polresta Tangerang lakukan apel pengamanan Aksi Unjuk Rasa (Unras) Serikat Pekerja/Serikat Buruh (SP/SB) wilayah Tangerang Raya ke kantor DPRD Kabupaten Tangerang dan Kantor DPRD Provinsi Banten, Kamis (20/6/2026).
Kepala Bagian Operasional (Kabagops) Polresta Tangerang, Kompol Kosasih, menjelaskan bahwa hari ini Polresta Tangerang akan membantu dalam keamanan keberangkatan massa buruh.
“Kita bantu kawal dari beberapa titik kumpul di wilayah Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, dan Tangerang Selatan yang berencana akan berangkat bersama,” ucap Kosasih.
Pengamanan ini dilakukan untuk menghindari dari hal-hal yang tidak diinginkan, sehingga ketika ada massa yang membuat kericuhan dan dapat merusak fasilitas-fasilitas umum bisa terhindarkan.
Pengamanan ini akan dilakukan sampai massa unras berada di DPRD Provinsi Banten, sehingga personel dari Polda Banten diikut sertakan dalam melakukan pengamanan unras ini.
“Untuk BKO Brimob dari polda dan samapta akan stand by di Balaraja Timur dan Tol Kedaton,” katanya.
Kosasih juga berharap kalau aksi ini akan tetap berjalan dengan humanis dan tidak mengganggu kegiatan para buruh di setiap perusahaan yang ada di sepanjang perjalanan.
“Semoga massa buruh ini tidak melakukan sweeping ke perusahaan yang berada di sepanjang perjalanan menuju ke kantor DPRD,” ujarnya.
Aksi unras yang diamankan oleh Polresta Tangerang ini merupakan Aliansi Buruh Banten Bersatu (AB3) cabang dari Tangerang Raya, sehingga massa dari keseluruhannya akan berkumpul di traffic light yang berada di Jalan Baru Pemda, Kabupaten Tangerang, terlebih dahulu lalu melanjutkan menuju ke Provinsi Banten.
TangselCity | 13 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 16 jam yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu