TangselCity

Ibadah Haji 2024

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Lakukan Penghijauan, Polresta Tangerang Tanam Ratusan Pohon di Tapos

Oleh: Mg.Fikri
Kamis, 27 Juni 2024 | 16:14 WIB
Foto : Mg.Fikri
Foto : Mg.Fikri

TANGERANG - Polresta Tangerang lakukan penanaman ratusan pohon di Desa Tapos, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Kamis (27/6/2024).

Kegiatan yang dihadiri oleh Kapolresta Tangerang, forkopimda, forkopimcam, tokoh agama, dan tokoh masyarakat ini menjadi sebuah kegiatan yang ditekankan oleh Polresta Tangerang untuk bisa menjadikan wilayah yang lebih hijau dan lebih sehat.1

Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono, menjelaskan bahwa penanaman yang dilakukan Polresta Tangerang ini ada sebanyak 500 pohon yang akan ditanam secara serentak.

“Dengan adanya penanaman pohon ini bisa memberikan dampak yang positif dalam melestarikan lingkungan dan dapat meningkatkan oksigen secara alami, bersih, tanpa adanya polusi udara,” ucap Baktiar.1

Kegiatan ini juga diharapkan ketika beberapa tahun ke depan dapat menjadi sesuatu yang bisa dinikmati oleh generasi-generasi baru.1

“Semoga apa yang kita tanamkan pada hari ini dapat memperbaiki ekosistem yang sudah dirusak dan anak cucu kita nanti bisa merasakan apa yang telah kita wariskan pada saat ini,” katanya.1

Penanaman pohon ini juga tidak hanya sekadar ingin menghijaukan daerahnya saja, namun dengan adanya penanaman pohon ini diharapkan bisa mengatasi terjadinya bencana alam, seperti banjir, mengurangi ancaman pemanasan global, dan juga dapat membantu mengurangi terjadinya erosi dan tanah longsor.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo