TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Tiap Bulan Ada 10 Juta Pelanggaran Lalu Lintas Di Jakarta

Oleh: Farhan
Selasa, 09 Juli 2024 | 13:06 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

JAKARTA - Polda Metro Jaya merilis data mencengangkan: 10 juta pelanggaran lalu lintas terekam kamera Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) setiap bulan. 

Temuan itu diungkapkan oleh Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman. 

"Satu bulan E-TLE kami ada 10 juta pelanggaran yang terekam," ujar Kombes Pol Latif Usman, dilansir laman Humas Polri, Selasa (9/7).

Kamera ETLE tak kenal kompromi. Foto dan video pelanggaran jadi bukti sahih untuk surat tilang. Surat konfirmasi tilang dikirimkan kepada pengendara berdasarkan hasil rekaman kejadian dan pelat nomor ke alamat pemilik.

Kombes Latif menyebutkan jenis pelanggaran terbanyak yang tertangkap kamera ETLE adalah pengguna sepeda motor yang tidak menggunakan helm. 

"Pelanggaran terbanyak? Sepeda motor tak pakai helm," ungkap Latif.

Lalu, pelanggaran terbanyak kedua adalah aturan ganjil genap dan penggunaan sabuk pengaman untuk pengguna kendaraan roda empat.

Ratusan kamera ETLE, 127 statis dan 10 mobile yang tersebar di sejumlah titik di jalanan Jakarta berhasil merekam berbagai pelanggaran lalu lintas tersebut.

Kamera CCTV dan sensor ETLE ini, jelas Kombes Latif bekerja otomatis. Selain ETLE statis yang dipasang di lampu merah, juga ada ETLE mobile yang terpasang di mobil patroli.

Data ini jadi alarm bagi pengendara Jakarta. Kesadaran berlalu lintas harus ditingkatkan. Atau siap-siap kena tilang ya.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo