TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Mengedukasi Masyarakat Mengenai Kelapa Sawit, BPDPKS dan Olenka Selenggarakan Sawit On Town

Oleh: Mg.Fikri
Senin, 15 Juli 2024 | 13:30 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

TANGERANG - Sawit On Town (SWOT) merupakan acara yang diselenggarakan oleh Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) bersama Olenka ini guna untuk mengedukasi manfaat dari kelapa sawit di kehidupan sehari-hari kepada masyarakat.

Acara bertemakan “Spreading The Spirit of Palm Oil” yang diselenggarakan di Rans Nusantara Hebat, BSD, Kabupaten Tangerang hari Minggu (14/7) kemarin, merupakan acara yang memberikan suatu edukasi mengenai industri sawit guna untuk perkembangan produk dalam negeri kepada seluruh masyarakat.

Kepala Divisi Perusahaan BPDPKS, Achmad Maulizal Sutawijaya, menjelaskan bahwa dengan adanya kelapa sawit ini dapat membantu masyarakat untuk kehidupan sehari-hari selama 24 jam, sehingga kelapa sawit perlu diberikan sebuah apresiasi positif.

“Saat ini Indonesia menjadi negara produsen minyak sawit yang terbesar di dunia, hal ini dikarenakan kelapa sawit dapat memberikan dampak positif dari sektor penerimaan tenaga kerja yang besar, hal ini juga bisa dibuktikan pada pandemi kemarin komoditas sawit berhasil menyumbang devisa ekspor senilai USD 22,97 miliar dan kelapa sawit menyerap tenaga kerja sebanyak 16 juta orang,” ucap Mauli, Minggu (14/7/2024).

Namun ada juga informasi negatif yang mengenai kelapa sawit beredar di media sosial, sehingga Mauli menghimbau bagi para pengguna aktif media sosial untuk tetap harus berhati-hati dalam menyerap informasi mengenai kelapa sawit ini.

“Bagi industri sawit informasi negatif atau hoax ini menjadi sebuah tantangan besar, sehingga dengan adanya kegiatan yang kita lakukan ini dapat menjadi sebuah kegiatan untuk menyampaikan informasi positif dan para hadirin juga dapat menjadi peran penyampaian informasi positif dari kelapa sawit tersebut,” katanya.

Pada kesempatan itu, Direktur Bisnis Olenka, Edy Nurmansyah, menjelaskan bahwa Indonesia merupakan negara yang sangat beruntung karena telah memiliki suatu peran besar dan penting bagi perekonomian seperti komoditas kelapa sawit ini, sehingga masyarakat Indonesia pun telah hidup secara berdampingan dengan kelapa sawit di setiap harinya.

“Kita perlu bersyukur atas kepemilikan komoditas sawit ini, karena tidak hanya minyak goreng saja, namun ada juga seperti produk sabun-sabunan, kosmetik, makanan, minuman, dan masih banyak lagi,” ucap Edy.

Kegiatan komoditas strategis nasional yang diadakan oleh BPDPKS ini merupakan upaya positif untuk memberikan manfaat baik seluruh aspek, seperti aspek lingkungan, ekonomi, sosial budaya, dan kesehatan di Indonesia sendiri.

Namun tidak hanya menjadi sebuah acara edukasi kelapa sawit saja, tetapi acara ini juga menjadi sebuah acara hiburan bagi seluruh masyarakat dengan beberapa bintang tamu, seperti Liza Natalia sebagai pemandu zumba di acara Swot, Dikta Wicaksono Project, Derin Project, Oki N Friends, dan Sumber Rejeki.

Dengan diadakannya acara seperti ini, Edy berharap masyarakat di Indonesia dapat teredukasi tentang manfaat dari kelapa sawit untuk kehidupan sehari-hari.

“Kita berharap semangat yang dimiliki oleh seluruh pelaku dan industri kelapa sawit yang terlibat dapat dirasakan oleh masyarakat Indonesia, baik di wilayah maupun di perkotaan,” kata Edy.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo