Kabinet Merah Putih Golkar Dapat 8 Menteri, 3 Wamen
Bahlil: Ini Penilaian Objektif Pak Presiden
JAKARTA - Kabinet Merah Putih yang dikomandoi Presiden Prabowo Subianto telah dipublikasikan. Hasilnya, Partai Golkar mendapatkan yang terbanyak. Delapan menteri dan tiga wakil menteri. Jumlah ini, dianggap sebagai penilaian objektif Presiden.
“Itu semata-mata karena penilaian objektif Pak Presiden Prabowo saja bahwa kader Golkar dianggap mumpuni untuk mengisi jabatan-jabatan,” ujar Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, dilansir dari golkarindonesia.com, kemarin.
Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) ini menjamin, 11 kursi yang dipercayakan kepada Golkar bakal dipergunakan sebaik mungkin untuk mensejahterakan rakyat. Dia yakin, kader Golkar dipilih karena dianggap dapat menerapkan visi-misi, program, maupun target pembangunan Pemerintahan anyar.
Terkait jatah menteri yang diberikan kepada Golkar, Bahlil mengaku telah menyiapkan strategi. Salah satunya, terkait pertumbuhan ekonomi Indonesia. Partai berlambang pohon beringin tersebut akan sejalan dengan Pemerintah untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia.
“Kemudian GDP (gross domestic product) kita harus menjadi yang 10 besar, kemudian penciptaan lapangan pekerjaan, kemudian bagaimana terjadi transformasi ekonomi dari konsumtif ke produktif lewat apa industrialisasi-industrialisasi, nah ini yang ke depan kita akan dorong,” ucapnya.
Dikatakan, proses pendidikan politik, demokratisasi, dan aturan-aturan main demokrasi yang lebih efisien juga menjadi bagian yang akan dibahas bersama.
“Nanti dari parlemen dan Golkar akan berusaha semaksimal mungkin untuk menjadi garda terdepan dalam menginisiasi hal ini,” sebutnya.
Selanjutnya, Bahlil mengapresiasi para senior partai atas suksesi Partai Golkar di Pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Selain banyaknya komposisi menteri yang diperoleh, Bahlil juga senang partainya bisa menempatkan 102 wakil partai di DPR-RI.
“102 kursi adalah buah karya Pak Menko (Perekonomian, Airlangga) dan seluruh teman-teman pengurus yang lalu dan seluruh kader di semua tingkatan,” ucapnya.
Untuk diketahui ada delapan menteri dari Partai Golkar. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Bahlil Lahadalia, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid.
Kemudian, Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga Wihaji, Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman, Menteri Agraria dan Tata Ruang Nusron Wahid, dan Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo.
Selanjutnya ada tiga kader Golkar yang duduk di posisi Wakil Menteri. Yaitu, Wakil Menteri Perlindungan Pekerja Migran Indonesia/Wakil Kepala BP2MI Christina Aryani, Wakil Menteri Perdagangan Dyah Roro Esti, dan Wakil Menteri Koordinator Bidang Hukum dan Keamanan Lodewijk F Paulus.a
TangselCity | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu