Jasad 2 Kuli Bangunan Korban Tenggelam di Tandon Lengkong Wetan Akhirnya Ditemukan
SERPONG - Jasad 2 kuli bangunan yang tenggelam di Tandon Lengkong Wetan, akhirnya berhasil ditemukan, Senin (11/11).
Hal tersebut dijelaskan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Sutang Suprianto.
Sutang menuturkan, jasad pertama yang ditemukan terlebih dahulu adalah korban berinisial S (29).
"Identitas korban laki-laki. Jasad korban ditemukan sekitar pukul 13.40 WIB, siang tadi," tutur Sutang saat dihubungi awak media.
Jasad korban ditemukan di dalam kawasan tandon dalam kondisi sudah tak bernyawa.
"Tidak terlalu jauh dari titik tenggelam. Korban ditemukan dalam keadaan sudah meninggal. Ditemukan di dasar air, jadi tim harus melakukan penyelaman. Basarnas melakukan penyelaman," ungkap Sutang.
Ia memaparkan, proses pencarian melibatkan seluruh unsur mulai dari tim BPBD, Polres Tangsel, Damkar, Basarnas, dan para relawan.
Sementara itu terpisah, Anggota Siaga 112 Satpol PP Kota Tangsel, Syaifullah menuturkan,
jasad kedua ditemukan sekitar pukul 17.38 WIB.
Tubuh korban berinisial AS (23) itu, ditemukan di titik yang berbeda dari jasad rekannya yang juga ditemukan tak bernyawa. Jaraknya, sekitar 500 meter dari titik awal keduanya dinyatakan menghilang.
"Dalam posisi telentang. Saat mayat kedua dicari dan ditemukan kondisi hujan sedang," imbuhnya.
Sementara itu, insiden hilangnya dua kuli bangunan yang tenggelam di Tandong Lengkong Wetan terjadi pada Minggu (10/11) kemarin.
Kejadian bermula ketika kedua korban bersama dua rekan kerjanya hendak berenang, untuk mengisi libur akhir pekan. Mereka berenang di kali tembusan Tandon Lengkong Wetan.
Namun nahas, kedua korban terbawa derasnya arus air hingga hanyut, dan dinyatakan menghilang. Kini, keduanya ditemukan dalam kondisi sudah tak bernyawa lagi.
TangselCity | 2 hari yang lalu
Olahraga | 13 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Galeri | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
TangselCity | 4 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 8 jam yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu