TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers

Bank Sampah Melati Gandeng Mahasiswa UIN Jakarta

Reporter: Sudin Antoro
Editor: admin
Kamis, 16 Februari 2023 | 07:13 WIB
Bank Sampah Melati gandeng Mahasiswa Fakultas Agribisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Bank Sampah Melati gandeng Mahasiswa Fakultas Agribisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

CIPUTAT TIMUR-Bank Sampah Melati yang berada di lingkungan RT 01/RW.02, Cempaka Putih Ciputat Timur, menggandeng mahasiswa Fakultas Agribisnis Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta. Berlangsung Selasa (14/02).

Ketua Bank Sampah Melati, Helmi Hadrowie menyampaikan kegiatan rutin bersama yang dilakukan selain untuk mengurangi volume sampah yang ada.

Juga untuk lebih memperkenalkan dan mempererat silaturahmi diantara pengurus RT dan warga masyarakat.

“Khususnya kaum intelektual  mahasiswa yang sedang menempuh dan menyelesaikan pendidikan di Wilayah Cempaka Putih,” ujarnya.

Bank sampah keberadaanya sangat strategis dalam mengurangi beban sampah yang dibuang ke tempat penguangan akhir. Namun memang butuh kerjasama semua pihak termasuk para mahasiswa dengan membuka wawasan bahwa dengan mengurangi sampah yang dikelola di bank sampah berarti turut serta berkontribusi dalam menjaga lingkungan.

“Sampah juga dapat dipilah  sehingga memiliki nilai jual. Di sinilah hadirnya bank sampah, untuk dimanfaatkan masyarakat selain untuk mengurangi sampah juga dapat memberikan peluang tambahan dengan memilah sampah-sampah daur ulang,” tambah ia.

Ketua RT 01/RW 02 Abdillah memberikan apresiasi, dan penghargaan atas kegiatan yang telah dilakukan Bank Sampah Melati. Dengan menggandeng para mahasiswa tentunya sinergi yang baik dalam pengembangan bank sampah. Tujuannya untuk mengurangi volume sampah yang ada di lingkungan. Masalah sampah memang tidak pernah selesai. Maka perlu dilakukan secara bersama-sama.

“Terima kasih kepada para pengurus Bank Sampah Melati dan juga para mahasiswa mahasiswi yang  telah peduli dengan  melakukan kolaborasi. Berbagi pengetahuan dan bersinergi dalam hal pengelolaan sampah di lingkungan,” ujar Abdillah.

Komentar:
Capil
Dispora
Pond aren
ePaper Edisi 24 Desember 2024
Berita Populer
02
Kylian Mbappe Ngarep Main Bareng Ronaldo

Olahraga | 2 hari yang lalu

04
Tahun Depan Tidak Ada Kenaikan Cukai Rokok

Nasional | 2 hari yang lalu

09
10
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit