Ratusan KK Mengungsi dari 12 Lokasi Terdampak Banjir dan Longsor di Tangsel

PAMULANG - Sejumlah wilayah di Kota Tangerang Selatan, mengalami banjir dan longsor akibat hujan deras disertai angin kencang yang terjadi pada Jumat (5/1) sore. Akibatnya, sebanyak 195 Kepala Keluarga (KK) mengungsi.
"Ada 195 KK yang mengungsi, itu tersebar di sejumlah wilayah terdampak banjir dan longsor,” kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Tangsel M Faridzal Gumay, Sabtu (6/1/2024).
Banjir di beberapa lokasi seperti Perumahan Panorama Serpong, dan Serpong Paradise, mencapai ketinggian hampir 2 meter, menyebabkan akses jalan sempat tidak dapat dilewati.
Sementara untuk di Reni Jaya, Kecamatan Pamulang, banjir mencapai ketinggian hingga 1,5 meter.
“Di Reni Jaya ada sekira 40 KK mengungsi, dan di Perum BPI ada sekitar 40 KK juga mengungsi,” jelasnya.
Salah satu wilayah yang terdampak longsor, berada di Cluster Harmonia Perumahan Villa Pamulang, Pondok Benda. Akibatnya, 1 KK harus dievakuasi. Proses evakuasi juga melibatkan sejumlah pihak terkait.
“Ada sekira satu KK yang harus dievakuasi,” ucapnya.
Selain itu, sebanyak 6 rumah warga di Bakti Jaya, Kecamatan Setu, juga tertimpa longsor sehingga menyebabkan dua rumah rusak berat, dan empat lainnya rusak ringan.
“Ada sekira empat KK yang mengungsi,” ungkap Gumay.
Nasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 23 jam yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu