TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Presiden Jokowi Hadir Pada Puncak Pesta Pernikahan Pangeran Brunei

Oleh: Farhan
Minggu, 14 Januari 2024 | 17:11 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

BRUNEI - Puncak perayaan pesta pernikahan mewah Pangeran Brunei Abdul Mateen (32) dan Anisha Rosnah (29) digelar di Istana Nurul Iman, Bandar Seri Begawan, Minggu (14/1/2024).
Pangeran Abdul Mateen tampak gagah dengan seragam kerajaan. Sedangkan Anisha Rosnah, terlihat anggun dengan gaun putih panjang dan perhiasan berkilau.
Inilah kali pertama keduanya tampil sebagai pasangan suami istri.

Hingga 11 Januari 2024, Pangeran Abdul Mateen adalah bujangan paling memenuhi syarat di Asia. Ayahnya, Sultan Hassanal Bolkiah adalah raja yang paling lama memerintah di dunia dan pernah menjadi orang terkaya sejagat.

Es Krim Gratis

Melansir AFP, suasana Bandar Seri Begawan hari ini terlihat begitu meriah. Beberapa jam sebelum parade pengantin dimulai, masyarakat setempat tampak mengambil posisi di sepanjang rute parade. Diwarnai bagi-bagi es krim gratis dan penjualan minuman ringan.
Mengenakan pakaian formal tradisional dan songkok yang serasi.

Pensiunan bankir Haji Suhaimin Abas (66) termasuk di antara warga elit Brunei yang menerima undangan ke upacara pernikahan. "Ini adalah perayaan yang sangat besar,” katanya kepada AFP.

Tamu Negara

Tamu Kerajaan dari Yordania, Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Bahrain, Bhutan, dan Malaysia termasuk di antara 5.000 tamu yang diundang Kerajaan Brunei.
Perdana Menteri (PM) Malaysia Anwar Ibrahim, Presiden Indonesia Joko Widodo, Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr, dan PM Singapura Lee Hsien Loong termasuk di antara para pemimpin pemerintahan yang hadir.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo