MU Berminat Gaet Benzema

INGGRIS - Mantan striker Manchester United (MU) Andy Cole mendukung rencana manajemen klub untuk mendatangkan Karim Benzema pada bursa transfer musim dingin Januari 2024.
Kedatangan pemain asal Prancis itu diharapkan dapat memperkuat lini depan The Red Devils. Sejauh ini, MU sebetulnya sudah dikaitkan dengan beberapa nama dalam pencariannya pemain lini depan handal.
Tapi, hanya Karim Benzema yang menjadi prioritas untuk didatangkan. Benzema sendiri saat ini berkarier di Liga Arab Saudi bersama Al Ittihad sejak musim panas 2023.
Namun, mantan pemain Real Madrid itu dikabarkan tidak betah di Arab Saudi dan ingin kembali ke Eropa. Situasi ini kemudian ingin dimanfaatkan Manchester United.
Mantan pemain MU Andy Cole sangat mendukung apabila mantan timnya mengontrak Benzema dari Al Ittihad. “150 persen saya sangat setuju bila MU ingin merekrut Benzema,” kata Cole seperti dikutip dari The Sun, Rabu (24/1).
Dia yakin, lini depan pasukan Erik Ten Hag akan menjadi tajam meski Karim Benzema sudah berusia 36 tahun.
Saya juga sangat yakin Benzema akan bisa sukses berkarier di Premier League. Usia baginya bukan pengaruh. Apalagi dia tetap mampu menjaga kebugaran,” tuturnya.
Olahraga | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu