Seminar Olahraga di RS Premier Bintaro, Bergerak demi Hindari Masalah Jantung dan Stroke
PONDOK AREN – Rumah Sakit Premier Bintaro menggelar acara Senam Sehat & Seminar Awan Hari Jantung & Stroke Sedunia dengan mengusung tema Aktivitas Olahraga Mencegah Risiko Penyakit Kritis, Minggu (27/10/2024).
Acara dimulai dengan sekitar 40 peserta yang telah diukur tensinya untuk kemudian ikut senam sehat yang dpandu oleh instruktur ternama di area parkir RSPB. Para peserta pun dengan antusias mengikuti gerakan demi gerakan yang pastinya menyehatkan jantung. Setelah itu, mereka mengikuti seminar di ruangan yang telah disiapkan.
Direktur RS Premier Bintaro, dr.Relia Sari, berharap para peserta yang hadir dapat menyerap ilmu sebanyak-banyaknya yang disampaikan oleh para pembicara dalam seminar tersebut.
“Perkembangan teknologi gadget yang serba memudahkan kita membuat kita jarang bergerak dan berolahraga. Maka tak heran semakin ke sini, penderita sakit jantung dan stroke semakin banyak,” ucap Relia.
Seminar dan talkshow diisi oleh dokter-dokter dengan jam terbang yang tinggi, mereka adalah dr.Beny Hartono, Sp. JP, Subsp. KI (K), FIHA, FAPSC, Spesialis jantung dan Pembuluh Darah Konsultan Kardiologi Intervensi, dr.Anastasia Melissa Ayu Larasati Witjaksono, Sp. N,Spesialis Neurologi, dan dr. Taufan Fabian Reyhan, Sp. KO, Spesialis Kedokteran Olahraga.
Pada kesempatan tersebut, para pembicara membagikan ilmu yang mereka miliki terhadap para peserta terkait masalah jantung dan juga penyakit stroke.
“Fakta menyedihkan yang mungkin banyak orang belum tahu, penyakit jantung koroner adalah merupakan penyebab kematian tertinggi di Indonesia yaitu lebih kurang 200.000 orang meninggal tiap tahunnya. Tak hanya kalangan lanjut usia, para muda-pun beresiko. Meski lebih jarang dibanding para lansia, namun setidaknya 50 hingga 100 usia muda dari 100.000 populasi umum meninggal karena sakit jantung,” jelas dr. Beny.
Rangkaian acara juga dimeriahkan dengan pembagian doorprize menarik berupa gopay dan juga voucher medical check up untuk peserta yang beruntung.
Pos Tangerang | 13 jam yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pendidikan | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu