TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Ayo Bangkitkan Ekonomi Rakyat

Oleh: Kiki Iswara Darmayana
Editor: Redaksi
Sabtu, 21 Desember 2024 | 07:01 WIB
Kiki Iswara Darmayana. Foto : Ist
Kiki Iswara Darmayana. Foto : Ist

SERPONG - Ekonomi global sedang tidak baik-baik saja. Bahkan, ada tanda-tanda memburuk di semester pertama tahun 2025. Supaya ekonomi negeri ini tidak ikut terpuruk, insentif mesti diberikan kepada pengusaha kelas menengah ke bawah. Dan, untuk bisnis rakyat kecil, insentif perlu diberikan dalam bentuk dana bergulir dan pinjaman lunak dengan bunga 3 persen per tahun.

Setelah hiruk pikuk politik selama masa kampanye Pemilu, Pilpres dan Pilkada selesai, kini saatnya pemerintah dan DPR kembali fokus pada upaya penyelamatan bisnis rakyat kecil yang sebagian besar rontok diterjang badai Covid-19.

Pemerintah mesti menyiapkan anggaran khusus untuk bisnis rakyat kecil. Sebab, untuk bisa bangkit lagi, pedagang kaki lima, pedagang ason­gan dan gorengan butuh modal, butuh lokasi strategis, plus perlindungan agar tidak dipungli oknum petugas nakal.

Supaya ekonomi rakyat tahun 2025 bisa tumbuh lebih dari 5,5 persen dan tahun 2026 tumbuh 6 persen, suntikan modal mesti diberikan kepada peda­gang kelontong di perkampungan pa­dat penduduk serta pedagang sayuran dan bumbu masak di pasar tradisional.

Suntikan modal juga mesti diberi­kan kepada warung makan di sekitar perkantoran dan pedagang keliling di sekitar sekolah. Stimulus khusus mesti diberikan untuk bisnis rakyat kecil di pedesaan. Terutama usaha kerajinan rakyat dan pengolahan makanan yang bahan bakunya tersedia di desa.­

Kita berharap, ke depan ini alokasi dana untuk menggenjot pertumbuhan ekonomi rakyat, diperbesar. Kalau perlu dinaikkan dua kali lipat. Artinya, pemerintah tak boleh pelit kepada rakyat kecil.

Bisnis rakyat kecil yang mati suri mesti dihidupkan kembali dengan memberikan infus berupa bantuan modal. Sedangkan yang sudah mulai bisa bernapas lagi perlu diberikan suntikan vitamin berupa pinjaman tanpa bunga. Setelah ada tanda-tanda mulai sehat, baru diberikan lagi pinjaman dalam bentuk kredit usaha rakyat (KUR).

Kita berharap, roda perekonomian di pedesaan bisa berputar lebih cepat. Untuk itu, berbagai stimulus dan in­sentif khusus mesti diberikan kepada bisnis rakyat kecil di pedesaan dan perkampungan padat penduduk.

Kalau ekonomi di lapisan bawah bangkit kembali, daya beli rakyatnya pun akan naik. Sehingga produk in­dustri yang ada di negeri ini sebagian besar bisa diserap pasar. Dan, inilah yang akan memacu pertumbuhan ekonomi nasional.

Komentar:
Berita Lainnya
Dahlan Iskan
Manajer Istri
Selasa, 17 Desember 2024
Foto : Ist
Kencangkan Ikat Pinggang
Sabtu, 14 Desember 2024
Dahlan Iskan
Cantik Cerdas
Jumat, 13 Desember 2024
Dahlan Iskan
Tolak Bom
Kamis, 12 Desember 2024
Dahlan Iskan
CREW Beras
Rabu, 11 Desember 2024
Dahlan Iskan
Maulana Kabbani
Selasa, 10 Desember 2024
GROUP RAKYAT MERDEKA
RM ID
Banpos
Satelit