88 Calhaj Belum Melunasi Biaya Haji

PANDEGLANG - Pihak Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Pandeglang, mencatat ada sebanyak 88 calon jemaah haji (Calhaj) asal Kabupaten Pandeglang, belum melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH).
Kasi Haji dan Umrah Kemenag Pandeglang, Supardi mengungkapkan, dari total Calhaj yang dijadwalkan bakal berangkat tahun ini, ada sebanyak 818 orang sudah menyelesaikan pelunasan.
“Yang belum melunasi sampai hari ini, tinggal ada 88 orang, sementara yang sudah melunasi 818 orang,” kata Supardi, Rabu (23/4).
Masa pelunasan BPIH telah diperpanjang hingga 25 April 2025 mendatang. Katanya, Kemenag akan mengevaluasi apa saja kendala yang dihadapi jamaah yang belum melakukan pembayaran.
“Iya, ada perpanjangan sampai tanggal 25, jadi nanti kita tunggu sampai tanggal itu. Bisa jadi karena batal, menunda, istithaah-nya belum keluar atau alasan ekonomi,” jelasnya.
Terkait Calhaj yang belum melunasi, pihaknya terus mengimbau agar segera menyelesaikan kewajiban tersebut. Imbauan disampaikan melalui berbagai saluran, termasuk grup WhatsApp Kantor Urusan Agama (KUA) di tiap kecamatan.
“Kami di bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) selalu memberikan imbauan kepada para calon jemaah, termasuk lewat grup KUA masing-masing kecamatan agar mereka segera melunasi,” katanya.
Supardi mengungkapkan ada beberapa jemaah yang kemungkinan menunda atau batal berangkat, namun belum memberikan surat pernyataan resmi ke pihak Kemenag.
“Memang ada beberapa yang batal atau tunda, cuma surat pernyataannya belum masuk ke kami. Untuk jumlah pastinya belum bisa diketahui, karena baru bisa dipastikan setelah tanggal 25 April,” jelasnya.
Ia berharap seluruh calon jemaah haji bisa memanfaatkan kesempatan berhaji tahun ini dan tidak menyia-nyiakan peluang yang sudah diberikan.
“Harapan kami semua bisa berangkat ke Tanah Suci Mekkah tahun 2025 ini. Jadi, kesempatan ini jangan disia-siakan,” tandasnya.
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Internasional | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu