Turnamen Futsal Antar SD HUT ke-14 Tangsel Pos Bergulir
SERPONG, Turnamen Futsal HUT ke-14 Tangsel Pos bergulir. Turnamen ini diikuti sebanyak 18 Sekolah Dasar (SD) se-Tangerang Selatan di MS Indoor Soccer, Lengkong Gudang, Tangerang Selatan, Senin (14/11/2022).
Pertandingan futsal antar SD ini diselenggarakan dalam rangka menyambut HUT ke-14 Tangsel Pos dan Kota Tangerang Selatan.
Pertandingan dimulai tepat pada pukul 09.00 WIB dengan pertandingan SD ICM Ciater melawan SD Assalam Ciputat pada Grup A, dan SDN Cilenggang 02 melawan SDN Rawabuntu 01 pada Grup B.
Ketua KONI Tangsel, Hamka Hamdaru yang turut membuka pertandingan, mengatakan bahwa kegiatan ini juga menjadi ajang pencarian potensi anak-anak berprestasi.
Menurutnya, para calon atlit futsal ini akan sangat terbantu dengan adanya pertandingan di usia dini.
"Saya bersyukur dan patut mengucap rasa bangga yang tinggi manakala ada sebuah event yang menurut saya selaku pembina olahraga di Tangsel, untuk cabang prestasi futsal Indonesia sudah sangat membanggakan, kenapa mereka bisa sampe juara AFF dan lain-lain, karena mereka di usia seperti kalian, " kata Hamka Hamdaru.
Terlebih, para anak-anak yang masih berada di bangku SD ini, perlu diberi dukungan dengan adanya ajang pertandingan guna mengasah kemampuan dan potensi yang dimilikinya.
"Usia seperti kalian di-support oleh orang tua, adanya sarana dan event, adalah sebuah hal yang sempurna untuk mewujudkan cita-cita kalian untuk menjadi pemain atau olahragawan sejati, " jelasnya.
"Saya berterima kasih untuk Tangsel Pos sudah membuat acara ini, dan buat adek-adek, bermain dan bertandinglah secara sportif, yang terbaik pasti akan menjadi juara, kalau belum, harus lebih keras lagi untuk berlatih, " sambungnya.
Tak hanya sekadar pertandingan, ia juga berharap dengan adanya turnamen futsal antar SD ini akan menjaring bibit-bibit unggul berprestasi, khususnya dalam olahraga futsal.
"Saya mengucapkan selamat bertanding, semoga ajang ini bisa memberikan juara sejati dan menemukan bibit-bibit yang akan mewakili tangsel di kejuaraan-kejuaraan lainnya, " Pungkasnya.
Senada dengannya, Kabid Olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Tangerang selatan, Sodikin, berharap dengan adanya kegiatan ini akan memunculkan anak-anak berprestasi.
"Kami berharap kegiatan ini dalam rangka HUT Tangsel Pos, mudah-mudahan dengan kegiatan olahraga ini diharapkan juga bisa mencari potensi anak- anak yang berprestasi, " kata Sodikin.
Tak hanya itu, melalui olahraga dan pertandingan futsal kali ini, diharapkan akan menumbuhkan rasa cinta masyarakat Kota Tangerang Selatan untuk semangat berolahraga.
"Belajar untuk bagaimana prestasi olahraga di futsal ini tidak hanya sebagai prestasi, tapi bagaimana kita mencintai olahraga, ucapnya.
"Dengan mengucap bismillah turnamen futsal antar SD resmi dibuka," tutupnya.
Pos Tangerang | 1 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pendidikan | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
TangselCity | 20 jam yang lalu
TangselCity | 18 jam yang lalu
TangselCity | 21 jam yang lalu