Gelar Beragam Acara Di Bulan Bung Karno Juni Mendatang, PDIP Belum Bicara Capres

JAKARTA - PDIP direncanakan menggelar puncak konsolidasi partai pada 24 Juni 2023 mendatang. Hal itu disampaikan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto saat ditemui di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (19/4).
Di momen ini, Hasto mengatakan partainya akan menggelar berbagai even. "Misalnya, bulan Juni itu dari 1 Juni lahirnya Pancasila, 6 Juni lahirnya Bung Karno, 21 Juni wafatnya Bung Karno, dan tanggal 24 Juni kami mengadakan puncak konsolidasi dan puncak peringatan bulan Bung Karno di Gelora Bung Karno Senayan," kata Hasto.
Lantas, apa di bulan tersebut PDIP juga akan mengumumkan capres yang akan diusung? Hasto belum dapat memastikan. Hanya memberi sinyal terkait berbagai acara yang akan digelar oleh PDIP pada Juni 2023.
"Ya, momen yang tepat tentu saja Ibu Megawati Soekarnoputri (Ketua Umum PDIP) yang nanti akan melihat," ucap Hasto.
Berdasarkan jadwal yang telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), pendaftaran bakal calon presiden dan wakil presiden dijadwalkan dimulai pada 19 Oktober sampai dengan 25 November 2023. (RM.id)
Pos Banten | 9 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Olahraga | 2 hari yang lalu