TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Tips Menyimpan Daging Kurban di Kulkas

Oleh: Mg.1
Kamis, 29 Juni 2023 | 15:00 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

CIPUTAT - Daging kurban seringkali tak langsung habis pada hari raya Idul Adha. Biasanya, daging kurban dapat disimpan di kulkas untuk disimpan. Lantas bagaimana cara menyimpan daging dengan baik agar tetap segar? 

Menurut Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM), terdapat beberapa tips aman untuk menyimpan daging kurban sehingga kesegarannya tetap terjaga. 

1. Pastikan daging yang diterima bertekstur baik, berbau khas, dan berwarna cerah.

2. Jika tidak segera diolah, simpan daging ke dalam kulkas tanpa dicuci terlebih dahulu.

3. Bersihkan kotoran atau sisa darah pada permukaan daging, dengan tisu bersih.

4. Potong-potong daging dan masukkan ke dalam plastik atau wadah penyimpanan tertutup berukuran 1 kali masak.

5. Masukkan daging pada bagian chiller (suhu dingin) sebelum dimasukkan ke dalam freezer (suhu beku).

Jika akan dimasak, pindahkan daging beku dari freezer ke chiller untuk pelelehan. 

Sebaiknya, jangan mencuci daging apabila ingin disimpan di kulkas. Pasalnya, berdasarkan European Food Safety Authority (EFSA) Journal (2016), air dapat memicu pertumbuhan jamur dan bakteri, sehingga makanan menjadi cepat busuk.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo