Ulama Bojonegara: Airin Rachmi Diany Pemimpin Penuh Kesederhanaan
SERANG, Mantan Walikota Tangerang Selatan dua periode, Airin Rachmi Diany mendapat perhatian dari Tokoh Ulama, KH Nahwari Abubakar. Dimana, Airin dinilai sebagai figur pemimpin penuh kesederhanaan dan peduli kepada masyarakat kecil.
Demikian diungkapkan KH Nahwari saat Airin berkunjung di Wilayah Bojonegara, Kabupaten Serang, pada Rabu (19/7/2023).
“Ibu Airin adalah pemimpin penuh kesederhanaan, kesederhanaan itu yang membuat Ibu Airin peduli terhadap masyarakat kecil. Terlihat hari ini bagaimana beliau hadir di tengah-tengah masyarakat,” ujarnya
Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Bojonegara itu menyebut, kehadiran Airin merupakan dalam rangka silaturahmi dan menyerap aspirasi dari Masyarakat.
“Hadirnya Ibu Airin ke sini hanya silaturahmi, beliau ingin mengetahui apa yang menjadi keinginan Masyarakat dan masukan-masukan untuk Provinsi Banten ke depannya,” ungkapnya
Dirinya juga menyebut, Provinsi Banten saat ini belum maksimal dalam pembangunan daerah. Sehingga dirinya berharap Airin memaksimal hal tersebut.
“Maka kita doakan, kehadiran Ibu Airin mampu memaksimal pembangunan di Provinsi Banten, dengan modal Ibu Airin pernah menjadi Wali Kota Tangsel dua periode, sehingga itu menjadi modal utama, dan semoga beliau jadi Gubernur Banten yang amanah,” pungkasnya
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 1 hari yang lalu
Lifestyle | 8 jam yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
TangselCity | 10 jam yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu