TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Awas, Janji Palsu Caleg

Oleh: Kiki Iswara Darmayana
Sabtu, 13 Januari 2024 | 06:08 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

SERPONG - Pemilu 2024 sudah dekat. Jadi sudah saatnya masyarakat melihat lagi rekam jejak calon anggota DPR dan DPRD di daerah pemilihannya masing-masing.
Siapa saja calon anggota legislatif (Caleg) yang rekam jejaknya baik, kurang baik dan buruk. Siapa saja, Caleg yang selalu menepati janji dan siapa pula yang selalu ingkar janji.

Kita berharap, mereka yang terpilih jadi anggota legislatif adalah orang-orang baik, jujur, berintegritas dan selalu menepati janji kepada rakyat di lapisan bawah.

Untuk itu, supaya tak salah pilih, apa yang disampaikan oleh seorang Caleg dalam kampanyenya mesti dicermati betul, apakah sesuai dengan apa yang telah dilakukan selama ini atau tidak.

Kita tentu berharap, setelah terpilih jadi anggota legislatif, orang-orang yang selama ini rekam jejaknya baik, tetap baik dan konsisten memegang komitmen memperbaiki taraf hidup rakyat kecil.
Sekarang ini orang-orang di level bawah sangat membutuhkan lapangan kerja. Selain mengharapkan bantuan sosial (Bansos), mereka ingin bekerja lagi, sehingga bisa memperoleh penghasilan tetap untuk memenuhii kebutuhan hidup sehari-hari.

Akibat pandemi Covid-19, ba­nyak orang terkena PHK (Pemutusan Hubungan Kerja). Sampai saat ini, sebagian besar belum mendapat pe­kerjaan lagi. Mereka berharap, anggota legislatif yang mereka pilih bisa mem­bantu mencarikan lapangan pekerjaan.

Oleh karena itu, kita berharap, ang­gota DPR dan DPRD terus mendesak pihak eksekutif agar lebih aktif menarik investor.
Ke depan ini, tak boleh ada lagi oknum pejabat eksekutif atau legis­latif yang mempersulit calon investor menanamkan modalnya di daerah. Kalau masih ada oknum pejabat dae­rah terbukti menghambat masuknya investasi ke daerah, kepala daerah harus bertindak tegas, mencopot oknum pejabat tersebut.

Kita juga berharap, para pejabat eksekutif dan legislatif membersihkan kantornya dari makelar izin. Sebab, kalau proses perizinannya diseder­hankan, pemilik modal tak akan ragu menanamkan modalnya di daerah.
Banyak daerah butuh tambahan investasi, baik untuk industri ha­sil pertanian, perkebunan maupun manufaktur. Dengan bertambahnya investasi diharapkan bisa tercipta lapangan kerja baru.

Jadi sekali lagi, kita berharap, di ma­sa kampanye sekarang ini, masyarakat terus mencermati rekam jejak Caleg di daerahnya. Ini penting, agar mereka yang terpilih jadi anggota legislatif adalah orang-orang yang peduli nasib rakyat kecil dan korban PHK serta tak pernah membuat janji palsu.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo