TangselCity

Ibadah Haji 2024

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Prabowo Nulis Di Newsweek, Akan Tingkatan Kualitas Hidup Rakyat

Laporan: AY
Selasa, 18 Juni 2024 | 08:30 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

JAKARTA - Menteri Pertahanan yang juga Presiden terpilih Prabowo Subianto belum lama ini menulis di Majalah Amerika, Newsweek. Dalam tulisannya itu, Prabowo menegaskan soal visi dan program andalannya sebagai Presiden RI ke-8. Salah satu yang akan dilakukan Prabowo adalah meningkatkan kualitas hidup rakyat. 

Tulisan Prabowo di Newsweek itu, terbit pada Jumat, 14 Juni 2024. Judulnya, "The Road Ahead for Indonesia—One of the Fastest Growing Economies in Asia". Terjemahan bebasnya: langkah-langkah strategis yang akan diambil untuk mempertahankan dan mempercepat pertumbuhan ekonomi Indonesia di masa mendatang. 

Tulisan Prabowo dalam bahasa Inggris itu, mendapat perhatian luas dari masyarakat. Maklum, Newsweek adalah salah satu media terkemuka di dunia. Didirikan pada 1933, majalah ini, memiliki reputasi sebagai salah satu majalah paling dihormati. 

Prabowo mengawali tulisannya dengan mengungkapkan rasa hormat dan syukur atas kepercayaan rakyat yang memilihnya sebagai pemimpin baru Indonesia. Menurut dia, kemenangannya didorong oleh visi yang menawarkan solusi nyata yang dapat menyelesaikan masalah-masalah paling mendesak yang dihadapi rakyat. 

Sebelum memaparkan berbagai kebijakan utamanya, Prabowo menegaskan akan melanjutkan misi Presiden Jokowi. Menurutnya, Jokowi telah melakukan serangkaian reformasi yang telah menempatkan Indonesia di jalur transformasi dramatis. 

Kebijakan pertamanya, kata Prabowo, meningkatkan kualitas hidup rakyat. Caranya, fokus pada pendidikan. Salah satu program unggulannya adalah menyediakan makanan gratis untuk siswa di sekolah-sekolah di seluruh negeri. 

"Saya optimis, melalui kebijakan itu, kita akan meningkatkan kehadiran dan kinerja sekolah dan akan menunjukkan dukungan dan solidaritas kita kepada anak-anak yang paling membutuhkan," tulis Prabowo. 

Prabowo juga menyampaikan komitmennya membangun ketahanan pangan dengan modernisasi sektor pertanian. "Tidak ada alasan obyektif mengapa kita tidak bisa mereformasi sektor pertanian dan produksi pangan kita. Saya akan bekerja keras sejak hari pertama masa jabatan saya agar kita mencapai tujuan ini," janjinya. 

Fokus kebijakan lainnya ialah pengembangan sektor industri berbasis sumber daya mineral. Dalam hal ini, Prabowo berkomitmen memajukan Indonesia sesuai visi Indonesia Emas 2045. 

Kebijakan hilirisasi industri akan terus berlanjut dan berkembang. Memastikan lebih banyak pendapatan, lebih banyak investasi, dan lebih banyak pekerjaan," ujarnya. 

Ketum Partai Gerindra itu lalu menyampaikan pentingnya diversifikasi ekonomi dengan mendukung sektor-sektor berprospek tinggi, seperti industri inovasi dan teknologi. Kata dia, Indonesia memiliki potensi besar dalam bidang ini, didukung oleh sumber daya manusia yang berbakat dan terampil. 

Upaya akan difokuskan pada penyediaan peluang pelatihan tambahan dan pendidikan yang dapat diakses oleh semua orang. Serta mendukung pengembangan ide-ide inovatif dan solusi kreatif dalam industri masa depan. 

Keempat, Prabowo menyoroti pariwisata, dan iklim usaha. Kata dia, Indonesia adalah tujuan perjalanan utama pariwisata dengan tradisi panjang keramahan dan keindahan alam. Di sisi lain, penting juga menciptakan iklim usaha yang tepat. Karena bagaimanapun, ekonomi sangat tergantung pada pengusaha dan bisnis. 

Eks Danjen Kopassus itu memaparkan sejumlah program untuk meningkatkan iklim usaha. Seperti digitalisasi layanan publik yang akan membantu dalam kemudahan berbisnis dan memerangi korupsi. Dengan hal tersebut, Prabowo berharap start-up baru dan menjanjikan dapat berkembang. 

Dalam hal hubungan internasional, Prabowo menegaskan, Indonesia akan menjaga kedaulatan dan kepentingan nasional, sembari tetap terbuka untuk kemitraan ekonomi dan kerja sama dengan negara lain. Ia berkomitmen untuk melanjutkan kerja sama erat dengan China, serta memperdalam kemitraan dengan Amerika Serikat dan negara-negara Barat. 

Kami menyambut kemitraan ekonomi dan kerja sama dengan negara lain dan kekuatan ekonomi lainnya. Yang kami minta adalah agar mitra kami memahami bahwa bagi kami, kedaulatan Indonesia dan kepentingan nasional akan selalu menjadi yang pertama," cetusnya. 

Prabowo juga menekankan pentingnya membangun hubungan yang lebih erat dengan negara-negara di Afrika sebagai benua dengan peluang besar. "Kita dapat saling mendukung, berbagi pengalaman kita dan dengan membangun sinergi dan kemitraan, bekerja untuk mengubah negara kita," tambahnya. 

Dalam penutup artikelnya, Prabowo menyatakan harapannya untuk membawa Indonesia menuju masa depan yang lebih makmur dan harmonis. "Saya hanya bisa berharap bahwa dengan bekerja sama dengan semua teman dan mitra kita, saya akan dapat membuka jalan bagi Indonesia yang makmur dan harmonis untuk generasi mendatang," tutupnya. 

Tulisan Prabowo itu mendapat pujian di dalam negeri. Salah satunya disampaikan Ketua MPR Bambang Soesatyo. Waketum Partai Golkar itu menilai tulisan Prabowo sangat tajam, cerdas, dan bernas. Menggambarkan kecakapan intelektualitas dan leadership dari sosok Prabowo Subianto. 

"Tulisan tersebut wajib dibaca oleh berbagai kalangan, baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Karena dalam tulisannya tersebut, Pak Prabowo menyampaikan berbagai gagasan yang memperlihatkan visinya untuk kemajuan Indonesia," ujar Bamsoet di Jakarta, Sabtu (15/6/2024).

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo