TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo
32 Besar Jurtim Cup Ke XV 2024

Perschil Petik Pelajaran Berharga, Kans BBP Hujani Gol Gawang Wani FC

Laporan: Redaksi
Senin, 19 Agustus 2024 | 18:56 WIB
Gelandang Perschil, Andika menguasai bola dan coba direbut pemain Ponram FC, Noldi.(red/tangselpos.id).
Gelandang Perschil, Andika menguasai bola dan coba direbut pemain Ponram FC, Noldi.(red/tangselpos.id).

PONDOK AREN-Kesebelasan Perschil petik pelajaran berharga dari Jurtim Cup ke XV 2024. Langkah tim asal Cilalung, Jombang, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) ini terhenti di putaran kedua.

Perschil mengawali kiprahnya dengan hasil manis pada ajang tarkam di Lapangan Jurang Mangu Timur, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangsel itu. Mereka sukses menang adu penalti atas Bulak Wareng Reborn FC, beberapa waktu lalu.

Namun pada laga babak 32 besar, Senin (19/08/2024) sore, Perschil harus mengakui ketangguhan lawannya, Ponram dari Ceger, Kecamatan Pondok Aren.

"Kami bisa mengasah mental dan jam terbang para pemain kami di Jurtim Cup ini. Para pemain yang kami andalkan rata-rata berusia 15 hingga 17 tahun. Siapa tahu mereka kelak bisa membela klub Liga 2 atau Liga 1," ungkap Saronih Bonte, Pelatih Perschil.

Pada laga melawan Ponram, Perschil kembali turun dengan para talenta muda. Andriansyah, Andika, Revo, Mika, dan Dafin menjadi motor serangan Perschil.

Kesebelasan Ponram dari Ceger, Kecamatan Pondok Aren tak banyak melakukan perombakan kekuatan. Jabrik, Ipul, Noldi, Balak, Tegar, dan Sukadana masih jadi andalan sejak putaran pertama lalu.

Pada laga yang dipimpin wasit Nanto Miskat itu, Perschil sempat dua kali mengancam gawang Ponram yang dijaga Tegar di babak pertama. Tendangan Tofani dua kali melenceng ke sisi kanan gawang.

Ponram yang dihuni para pemain berpengalaman dengan mudah membuka keran gol. Di menit 7 umpan Arif Supga diteruskan Sendi lewat sebuah sepakan yang tak bisa diantisipasi kiper Perschil, Alka Hidayat.

Unggul 1-0, Ponram semakin bermain impresif. Menit 19, tendangan sudut Noldi disambut sundulan Balak. Bola yang melaju ke dalam gawang sempat dihalau satu bek Perschil dengan kepala. Tapi si kulit bundar jatuh ke dalam gawang. Ponram menutup babak pertama dengan skor 2-0.

Di menit 4 babak kedua, Ponram kembali mampu menjebol gawang Alka Hidayat. Kiper berusia belia ini tak bisa mengantisipasi free kick Adul dari sektor kiri lapangan tengah.

 Perschil yang bermain lebih berani menguasai bola banyak mendapatkan peluang. Mardian, Andika, maupun Ardiansyah masih kesulitan untuk mencetak gol. Sepakan yang mengarah ke gawang Ponram selalu bisa diamankan kiper Tegar.

Kubu Ponram yang sempat memasukan sejumlah pemain baru jarang mendapatkan peluang emas. Hingga laga usai, skor tetap 3-0 untuk Ponram dan melaju ke babak 16 besar.

Sementara, Selasa (20/08/2024) sore, tim bertabur bintang BBP Putra Wonogiri dari Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang memiliki kans besar pesta gol saat melawan Wani FC dari Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangsel.

"BBP tim yang dimanajeri Bayu Endarianto diperkuat Suhendi Aray, Reza Jaul dan pemain top lainnya akan menghadapi Wani FC. Jangan sampai terlewatkan laga menariknya," kata Wahyu Ardiansyah, Komentator Jurtim Cup ke XV 2024.

"Tim raja tarkam dari Cisauk Kabupaten Tangerang BBP Putra Wonogiri pastinya tak meremehkan Wani FC. BBP tetap akan tampil ngotot," ujar Andre Bagol, yang juga Komentator Jurtim Cup ke XV 2024.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo