TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Polda Banten Mutasi 412 Personal, 179 Perwira dan 233 Bintara

Oleh: BNN
Sabtu, 17 September 2022 | 15:01 WIB
Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Shinto Silitonga. (Ist)
Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Shinto Silitonga. (Ist)

SERANG – Dalam rangka penyegaran organisasi, Polda Banten melakukan mutasi 412 personel.

Mutasi itu berdasarkan surat yang ditandatangani Karo SDM Polda Banten bernomor: 720 dan 721 pada tanggal 15 September 2022. 412 personel itu terdiri 179 berpangkat perwira dan 233 berpangkat bintara.

Dari sejumlah personel ini, terdiri pejabat yang dirotasi yakni 21 jabatan Kapolsek dan 9 jabatan Kasat di Polres jajaran Polda Banten.

Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Shinto Silitonga, menjelaskan, mutasi 412 personel di Polda Banten ini dilakukan merupakan bentuk penyegaran organisasi semata yang dilakukan secara periodik sesuai kebutuhan.

Sasarannya, kata dia, guna optimalisasi dalam menjalankan tugas pokok untuk melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat.

Mutasi Polda Banten memang dilakukan secara periodik, sesuai kebutuhan Polda Banten dan sifatnya penyegaran. Sehingga orientasi tugas pokok untuk melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat tetap dapat terus optimal dilaksanakan di jajaran Polda Banten,” kata Shinto, dalam siaran persnya, Jumat (16/9/2022).

Shinto mengatakan, dari 21 jabatan Kapolsek serta 9 jabatan Kasat di Polres jajaran Polda Banten yang berganti diantaranya, Kapolsek Cikande Kompol Indra Feradinata yang pindah tugas dalam rangka pendidikan S2 STIK-PTIK.

Posisi jabatan Kapolsek Cikande digantikan oleh Kompol Adhi Kurniawan sebelumnya menjabat Kabag Ops Polresta Tangerang.

Selain itu, kata Shinto, beberapa jabatan Kasatreskrim dan Kasat Lantas yang berganti. Diantaranya, jabatan Kasatreskrim Polres Lebak yang sebelumnya dijabat AKP Indik Rusmono digantikan Iptu Andi Kurniady yang sebelumnya menjabat Ps Panit 1 Unit 1 Subdit 3 Ditreskrimsus Polda Banten.

Sementara, AKP Indik Rusmono kini menjabat Kasatreskrim Polres Pandeglang menggantikan AKP Fajar Mauludi yang dimutasi ke menjabat Panit 1 Unit 1 Subdit 3 Ditreskrimum Polda Banten.

“Sedangkan Jabatan Kasat Lantas Polres Lebak juga diganti yang sebelumnya AKP Kresna Ajie digantikan AKP Fiat Ari Suhada,” katanya.

Shinto berharap, para personel Polda Banten yang menduduki jabatan baru baik Kapolsek maupun Kasat dapat melakukan tugas lebih optimal lagi guna melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat di penempatan tugas baru.

“Saya harap para personel yang ditugaskan dalam jabatan baru bisa lebih optimal lagi saat bertugas. Guna mewujudkan keamanan kenyamanan masyarakat. Sesuai tugas melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat,” katanya.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo