Gubernur Banten Dukung Rencana Pembangunan Kantor Imigrasi di Kota Serang
SERANG – Gubernur Banten Andra Soni menyambut baik rencana pembangunan kantor pelayanan imigrasi di Kota Serang sebagai upaya memperkuat layanan publik bagi masyarakat.
Hal itu disampaikan Andra Soni saat menerima audiensi Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Banten, Felucia Sengky Ratna, di Gedung Negara Provinsi Banten, Senin (19/1/2026).
Menurutnya, kehadiran kantor imigrasi di Ibu Kota Provinsi Banten akan mempermudah masyarakat dalam mengakses layanan keimigrasian serta meningkatkan kualitas pelayanan publik.
“Kami mendukung penuh rencana pembangunan kantor imigrasi di Kota Serang agar pelayanan kepada masyarakat semakin mudah, cepat, dan efisien,” ujar Andra Soni.
Gubernur juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam mendukung percepatan pembangunan dan optimalisasi pelayanan publik di Provinsi Banten.
“Kolaborasi antarlembaga menjadi kunci agar setiap program pemerintah dapat berjalan maksimal dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” pungkasnya.
TangselCity | 5 jam yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Olahraga | 1 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu
Pos Banten | 2 hari yang lalu
Nasional | 1 hari yang lalu


