TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Mau Temui AHY, Puan Direstui Mega

Laporan: AY
Rabu, 14 Juni 2023 | 09:49 WIB
Foto : Ist
Foto : Ist

JAKARTA - Niat Ketua DPP PDIP Puan Maharani menemui Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sudah direstui Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Mega mendukung Puan berkomunikasi dengan siapa pun, termasuk dengan Demokrat. Bahkan, Mega memerintahkan Puan untuk menjalin komunikasi tersebut.

"Ibu Megawati selalu membangun komunikasi dengan siapa pun juga dan beliau sudah menugaskan Bu Puan untuk menjadi Ketua Pemenangan Ganjar, sekaligus menugaskan Bu Puan untuk membangun komunikasi dengan partai-partai," kata Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, kemarin.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini menambahkan, hubungan PDIP dengan kader partai lain sangat baik. Begitu juga dengan Demokrat. Pertemuan Puan dan AHY nanti dilakukan untuk semakin menguatkan hubungan baik.

Djarot lalu mencontohkan hubungan baik PDIP dengan partai-partai lain. Di DPR misalnya, dia menyebut Demokrat dan NasDem sebagai teman yang guyub rukun dengan PDIP dalam banyak pengambilan keputusan.

“Pengambilan keputusan selalu dengan musyawarah mufakat. Kami di komisi juga bersahabat baik dengan Demokrat, bisa gitu ya," ucapnya.

Djarot menegaskan, untuk persoalan kebangsaan, sikap Mega sangat jelas. Yakni bersatu agar bisa membangun dan menjaga kesinambungan pembangunan Indonesia. "Ibu memastikan seperti itu," imbuhnya.

Untuk menyusun pertemuan Puan dan AHY, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto sudah berkomunikasi dengan Sekjen Demokrat Teuku Riefky Harsya. “Responsnya cukup positif. Berarti kita punya persepsi yang sama, mudah-mudahan di dalam membangun Indonesia ke depan seperti apa," tambah Djarot.

Pihak Demokrat sudah membuka pintu lebar-lebar untuk Puan yang mau bertemu AHY. Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat Hinca Panjaitan menyebut, pihaknya berencana menggelar karpet biru untuk menyambut kedatangan Puan.

Menurut Hinca, rencana pertemuan Puan dan AHY sangat baik. Hal tersebut merupakan tradisi komunikasi antarparpol yang perlu terus dilakukan.

Hinca mencontohkan, saat dirinya masih menjabat Sekjen Demokrat, sering berkomunikasi dengan Hasto. "Waktu saya dulu Sekjen Demokrat, hampir tiap waktu saya berdialog dengan Hasto sebagai sesama Sekjen," ucapnya.

Bagi AHY, pertemuan dengan elite PDIP juga bukan hal baru. Sebelumnya, putra sulung SBY itu pernah bersilaturahmi ke rumah Mega, di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat. Pernah juga bertemu Puan di DPR. Pertemuan-temuan itu berlangsung hangat dan akrab.

Mengenai posisi Demokrat, Wakil Ketua Umum Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas memastikan, pertemuan Puan dan AHY nanti tidak akan menggoyahkan partainya di Koalisi Perubahan. Demokrat akan tetap konsisten mendukung Anies Baswedan di Pilpres 2024.

"Saya pikir pimpinan partai kami fokus dan konsisten menjaga kebersamaan yang telah terbentuk," ujar adik kandung AHY ini.

Ketua DPP Partai NasDem Taufik Basari menganggap, rencana pertemuan Puan dan AHY tersebut sebagai bagian dari komunikasi jelang Pemilu 2024 yang wajar. Namun, dia mewanti-wanti, PDIP jangan sampai berupaya menggunakan pertemuan ini untuk merecoki Koalisi Perubahan.

Politisi senior PKS Nasir Djamil memastikan, Koalisi Perubahan tetap solid meski AHY akan bertemu Puan. Terlebih, baik NasDem, Demokrat, dan PKS telah diikat dengan Piagam Perubahan. "Bahwa kemudian ada apa polemik di media yang terkait dengan posisi cawapres ya itu ya letupan-letupan yang sebenarnya tidak perlu," ujar Nasir.

Sementara, Anies Baswedan terlihat tidak mau memikirkan rencana pertemuan Puan dengan AHY. Saat ditemui wartawan usai menjadi penguji di Sidang Terbuka Program S3 di Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta, Senin (12/6), Anies tak mau meladeni.

"Ini lagi ujian doktor. Saya di sini hadir untuk ujian doktor. Alhamdulillah lancar. Itu aja, yang lain besok," ucapnya.

Saat dimintai tanggapan mengenai masuknya nama AHY di bursa cawapres Ganjar Pranowo, Anies kembali mengelak untuk berkomentar. "Ya gitu ya. Makasih ya," pungkas Anies

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo