Waspada! Ini Ciri DBD pada Anak dan Orang Dewasa
SER0ONG - Memasuki musim penghujan, masyarakat diminta agar terus waspada terhadap berbagai penyakit seperti influenza dan demam berdarah (DBD). DBD ini bisa menyerang anak-anak dan juga orang dewasa. Biasanya, ciri-ciri DBD ini sering dikira sebagai ciri penyakit lainnya.
DBD dapat ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes. Ciri-ciri DBD akan timbul saat mulai memasuki hari ke 4 sampai hari ke 10 setelah terjadinya infeksi.
Berikut ciri-ciri DBD pada anak dan orang dewasa yang disebutkan oleh World Health Organization (WHO):
1. Mengalami demam tinggi secara mendadak dan terus menerus selama kurang lebih 2 sampai 7 hari
2. Mengalami sakit kepala yang parah
3. Merasakan nyeri di bagian belakang mata, otot, dan sendi
4. Mual dan muntah
5. Pembengkakan pada kelenjar
6. Munculnya ruam
Namun tak perlu khawatir, terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi risiko terkena DBD. Cara pencegahan ini pun bisa diterapkan sendiri di rumah. Cara yang paling utama, adalah dengan mencegah bertambahnya jentik nyamuk yang bisa berkembang biak di sekitar kita.
Jika terlambat dikenali dan diobati, DBD dapat mengakibatkan pendarahan dalam yang berbahaya. Pencegahan DBD semakin diperlukan agar masyarakat tetap sehat dan terhindar dari penyakit tersebut.
Berikut beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi risiko DBD:
1. Menggunakan pakaian yang tertutup
2. Pakai gorden atau tirai di siang hari
3. Gunakan semprotan obat nyamuk
4. Gunakan obat nyamuk bakar atau yang lain
5. Melakukan pemberantasan jentik nyamuk
6. Menguras bak mandi secara rutin
7. Vaksin DBD
8. Konsumsi makanan dan multivitamin
Nasional | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
Pos Tangerang | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Lifestyle | 2 hari yang lalu
TangselCity | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu
Nasional | 2 hari yang lalu