TangselCity

Pos Tangerang

Pos Banten

Politik

Olahraga

Nasional

Pendidikan

Ekonomi Bisnis

Galeri

Internasional

Selebritis

Lifestyle

Opini

Hukum

Advertorial

Kesehatan

Kriminal

Indeks

Dewan Pers SinPo

Bahas Masalah Pendidikan Hingga Kemacetan, Tabrani Beri "Titipan" ke Dewan Provinsi

Laporan: Rachman Deniansyah
Senin, 21 Oktober 2024 | 19:47 WIB
Reses pimpinan dan anggota Dewan Provinsi Banten di Puspemkot Tangsel. Foto : Ist
Reses pimpinan dan anggota Dewan Provinsi Banten di Puspemkot Tangsel. Foto : Ist

CIPUTAT -  Sejumlah isu strategis tak luput menjadi sorotan dan pembahasan utama dalam agenda Reses Pimpinan dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Banten bersama Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang berlangsung pada Senin (21/10/2024). 

Pejabat Sementara (Pjs) Wali Kota Tangsel, Tabrani mengatakan, pertemuan ini menjadi momen untuk menyerap dan menyampaikan aspirasi yang diperoleh langsung dari masyarakat. 

"Ini ada pimpinan Dewan, ini adalah reses DPRD Provinsi Banten, menyerap aspirasi dan menyampaikan aspirasi. Supaya kita saling sinergi," ujar Tabrani.

Tabrani memaparkan, banyak hal yang dibahas dalam forum kali ini. Mulai dari persoalan pendidikan, kesehatan, hingga kemacetan. 

Persoalan tersebut, kata Tabrani, meliputi isu-isu strategis yang menjadi kewenangan kota dan provinsi. 

"Kalau yang menjadi kewenangan provinsi tadi sudah kami titipkan kepada Dewan Provinsi. Untuk nanti disampaikan kepada OPD (Organisasi Perangkat Daerah) terkait di Provinsi langsung. Tadi sudah saya titipin tuh ke dewannya," ungkapnya. 

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Provinsi Banten, Yudi Budi Wibowo menyampaikan, pentingnya kerja sama yang lebih erat antara pemerintah kota dan provinsi. 

“Sinergi antara DPRD Provinsi Banten dan Pemerintah Kota Tangerang Selatan harus terus ditingkatkan, terutama terkait pengelolaan pajak daerah yang dapat dimanfaatkan untuk pembangunan,” ucap legislator asal Partai Gerindra tersebut.

Yudi memaparkan, sederet isu strategis yang disoroti dalam forum ini murni berasal dari aspirasi masyarakat.

"Sinergitas ini sangat penting. Kehadiran kami anggota DPRD provinsi Banten khususnya yang Dapil Tangsel itu kan menjembatani hal-hal tersebut. Jika ada problem yang disampaikan masyarakat itu akan kita koordinasikan. Kalau kemudian di dalam koordinasi itu dibutuhkan kerja sama pasti akan kita lakukan. Paling banyak infrastruktur, kesehatan, sampah, pendidikan. Ya hampir semuanya lah," pungkasnya.

Komentar:
GROUP RAKYAT MERDEKA
sinpo
sinpo
sinpo